Malas Berlari? Bakar Kalori dengan Jalan Cepat, Ini Keuntungannya!

By Salsabila Putri Pertiwi, Kamis, 18 November 2021 | 23:05 WIB
Ilustrasi berjalan kaki di taman (pixabay.com)

Efek Samping Lebih Rendah

Fyi, saat berlari, kita bertumpu pada setiap langkah dengan beban 3 kali lipat berat badan kita.

Sedangkan berjalan kaki hanya menumpukan setengah dari bobot tersebut.

Ini sangat penting untuk diperhatikan, terutama oleh orang-orang dengan berat badan berlebih atau memiliki masalah sendi.

Jalan kaki adalah olahraga yang lebih berdampak rendah atau lower impact serta menimbulkan lebih sedikit rasa lelah jika dibandingkan dengan lari.

 

Minim Persiapan

Tentu saja jalan cepat juga membutuhkan persiapan.

Tapi enggak seperti olahraga lari yang harus menggunakan sepatu lari khusus, kita bisa mengenakan alas kaki apa pun yang terasa nyaman.

Jalan kaki juga bisa diselipkan ke dalam aktivitas harian, misalnya ketika kita menuju ke sekolah, warung, atau tujuan lainnya.

Karena menimbulkan lebih sedikit rasa lelah daripada lari, maka sangat memungkinkan untuk melakukan olahraga ini kapan pun kita punya waktu.

Pada intinya, lakukan olahraga yang bikin nyaman dan pertahankan kebiasaan ini sebagai rutinitas ya, girls!

 

(*)