Menyejukkan Diri
Mungkin yang kita butuhkan agar berhenti menguap adalah udara yang sejuk.
Faktanya, orang yang memasang kompres pendingin pada leher mereka lebih jarang menguap ketimbang orang yang memakai heating pad, melansir dari The Healthy.
Salah satu teori menyebut, hal ini karena menguap dapat menyejukkan otak, sehingga kita bisa menggantikan fungsi tersebut dengan menyediakan penyejuk sungguhan.
Gertakkan Gigi
Sama seperti bernapas lewat hidung, menggertakkan gigi juga merupakan metode untuk mencegah kita menguap selama beberapa waktu.
Ini tentu saja enggak dapat menghentikan kebiasaan menguap sepenuhnya.
Tapi paling enggak, kita bisa menahan dorongan untuk menguap di waktu yang kurang tepat dengan menggertakkan gigi kita.
Baca Juga: Sering Menguap? Waspada 5 Penyakit Ini. Salah Satunya Tumor Otak!