Jangan Diabaikan, 4 Hal Ini Tandanya Kita Kekurangan Zat Besi!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 1 Desember 2021 | 18:10 WIB
Ilustrasi tubuh lemas selama puasa (dailymail.co.uk)

Mudah Kesal

Kita jadi gampang tersinggung dan kesal dengan hal-hal paling sepele yang biasanya kita abaikan?

Rupanya hal ini berkaitan dengan kurangnya kadar zat besi dalam tubuh.

Meski demikian, belum diketahui alasan hal tersebut bisa saling berhubungan, selain dugaan kalau zat besi dibutuhkan oleh hemoglobin atau sel darah merah untuk mengirimkan oksigen.

Jadi mungkin saja kekesalan tersebut ada kaitannya dengan menurunnya distribusi oksigen dalam tubuh.

Kulit Pucat

Kulit kita membutuhkan hemoglobin yang diproduksi oleh zat besi untuk mengangkut oksigen dalam tubuh.

Ketika kita mengalami defisiensi zat besi, kadar hemoglobin kita menurun dan mengakibatkan kulit kita tampak lebih pucat dari biasanya.

Bukan hanya kulit, kita juga bisa mendapati gusi, bagian dalam kelopak mata, hingga bibir tampak lebih pucat ketika kita kekurangan zat besi.

 

(*)