Menakjubkan! Ini 7 Khasiat dari Rajin Minum Air Kelapa Campur Madu

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Selasa, 4 Januari 2022 | 17:50 WIB
Air kelapa dan madu (lokmatnews.in)

2. Menambah energi

Enggak kalah dari kopi, air kelapa yang dicampur madu bisa menjadi sumber energi sebelum kita memulai aktivitas sehari-hari.

Kandungan potasium tinggi yang didapat dari air kelapa dan madu cukup untuk menjadi suntikan energi tambahan.

Bahkan kombinasi ini bebas dari efek samping, enggak seperti kafein yang konsumsinya perlu dibatasi.

Baca Juga: Banyak Khasiatnya, Tapi Air Kelapa Bahaya Buat Orang dengan 4 Kondisi Ini!

3. Bikin awet muda

Selain enak, kombinasi air kelapa muda dan madu ternyata mampu mencegah kita dari proses penuaan dini, girls.

Agar tampak awet muda pastinya kita perlu cukup antioksidan setiap harinya.

Ternyata kandungan antioksidan dalam kelapa muda dan madu bisa memperlambat penuaan sel, sehingga konsumsi kombinasi ini bisa membuat kita jadi awet muda, deh!

4. Menjaga kesehatan jantung

Agar jantung sehat dan bekerja dengan optimal, kita bisa mengonsumsi campuran air kelapa dan madu.

Mineral yang dikandung campuran ini memiliki manfaat menguatkan otot-otot jantung dan menurunkan tekanan darah, sehingga jantung tetap sehat.