Sekuel Terakhir, Film Dear Nathan: Thank You Salma Lebih Kompleks dan Dewasa

By Novita Caesaria, Sabtu, 22 Januari 2022 | 08:00 WIB
Amanda Rawles (Foto: Instagram/ @amandarawles)

CewekBanget.ID - Para penonton setia film Dear Nathan pasti sudah kenal banget sama aktris yang satu ini, siapa lagi kalau bukan Amanda Rawles!

Amanda Rawles adalah pemeran karakter Salma dalam film Dear Nathan dengan Jefri Nichol yang berperan sebagai Nathan sebagai lawan mainnya.

Pada 13 Desember 2021 lalu, sekuel filmnya berjudul Dear Nathan: Thank You Salma resmi tayang di bioskop seluruh Indonesia.

Dear Nathan: Thank You Salma menjadi penutup dari trilogi Dear Nathan yang mengisahkan tentang hubungan romantis antara Nathan dan Salma.

Nah tapi girls, film ketiga dari Dear Nathan ini rupanya menyuguhkan isu yang lagi banyak diperbincangkan hingga menghadirkan tokoh baru.

Daripada penasaran dengan hal baru apa saja yang jadi keseruan tersendiri dari film Dear Nathan: Thank You Salma, yuk kita tanya langsung sama Amanda Rawles!

Baca Juga: Syifa Hadju Enggak Berhenti Nangis Gara-gara Nathan dan Salma!

Jadi sekuel ketiga film Dear Nathan

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, film Dear Nathan: Thank You Salma menjadi sekuel ketiga dari film Dear Nathan.

"Jadi ada Dear Nathan yang awalnya, terus Dear Nathan: Hello Salma, baru yang ketiga ini.

Jedanya itu kalau enggak salah satu sampai dua tahun," ungkap Amanda Rawles.

Menurut Amanda kalau kita sudah nonton sekuel pertama dan kedua film Dear Nathan berarti kita wajib nonton sekuel yang ketiga ini.

"Karena ini akan jadi penutupan dari kisah cinta antara Nathan dan Salma. Ini bakal jadi sekuel terakhir sih," imbuh Amanda.

Mengangkat isu pelecehan seksual

Salah satu hal baru yang bikin Dear Nathan: Thank You Salma berbeda dengan sekuel sebelumnya adalah mempunyai cerita yang lebih kompleks.

Salah satunya membawa isu tentang pelecehan seksual yang semakin marak terjadi dan jadi perhatian banyak orang.

"Di Dear Nathan: Thank You Salma permasalahan yang dihadapi sama Salma dan Nathan jauh lebih kompleks.

Banyak juga karakter-karakter baru di sini yang membawa pesan tentang pelecehan seksual," ujar Amanda.

Tujuannya adalah membangun awareness di masyarakat, khususnya para penonton film Dear Nathan mengenai isu pelecehan seksual.

Selain itu isu pelecehan seksual juga sangat relevan dengan kondisi saat ini.

Baca Juga: Amanda Rawles dan Jefri Nichol Pernah Cinlok Sampai Berantem

Ceritanya paling mature?

Menurut Amanda Rawles, cerita dalam film Dear Nathan: Thank You Salma bisa dibilang lebih dewasa, karena Nathan dan Salma memasuki fase kuliah.

"Sebelumnya SMA gitu kan, nah di sini dia udah kuliah. Ya jauh lebih mature sih apalagi karakternya Salma," ungkap Amanda.

Lalu apakah Amanda Rawles sempat mengalami kesulitan ketika harus memerankan karakter Salma versi lebih dewasa?

"Pasti ada ya, mungkin kesulitannya aku harus mengingat kembali karakter Salma ini," jawab Amanda.

Selain itu, Amanda juga harus bisa memerankan karakter yang tumbuh jadi lebih dewasa, tapi tetap dengan ciri khas dari karakter Salma.

"Harus memerankan karakter yang lebih dewasa dan bertumbuh, tapi at the same time harus ada karakter Salma yang orang kenal," lanjut Amanda.

Nah jadi makin penasaran enggak sih girls dengan kebaruan dari segi karakter tokohnya hingga isu yang ada di film Dear Nathan: Thank You Salma?

Masih banyak obrolan seru lainnya seputar film Dear Nathan: Thank You Salma bareng Amanda Rawles lho. Nonton video lengkapnya, di sini!

Baca Juga: Amanda Rawles Bocorin 5 Trik Tampil Trendi Pakai Boots, Intip Yuk!

(*)