CewekBanget.ID - Belakangan ini, beberapa daerah di Indonesia mungkin sedang terasa begitu panas dan gerah.
Kadang cuaca panas di rumah enggak bisa sekadar diatasi dengan menyalakan pendingin ruangan, nih.
Makanya, kalau sedang dilanda cuaca panas dan merasa gerah di rumah, coba untuk melakukan 5 hal berikut ini.
Termasuk yang enggak diduga bisa meredakan rasa panas, nih!
Bikin AC DIY
Kepanasan di rumah dan enggak punya air conditioner? Kita bisa bikin versi do it yourself (DIY), lho!
Kalau cuacanya panas dan enggak lembap, kita bisa menempatkan semangkuk es batu di depan kipas angin.
Setelah itu, nyalakan kipas dan nikmati sensasi dinginnya.
Ketika es meleleh dan menguap, kita akan merasa lebih sejuk.
Baca Juga: Enggak Boleh Mencuci Wajah Saat Mandi Air Panas! Kenapa, ya?
Matikan Komputer
Mungkin kita merasa gerah dan kepanasan gara-gara cuaca sekaligus kebiasaan duduk di depan komputer.