Merawat dari Dalam, Konsumsi 4 Makanan Ini untuk Atasi Kulit Kering!

By Salsabila Putri Pertiwi, Minggu, 12 Juni 2022 | 20:20 WIB
Ilustrasi kulit kering (pinterest.com)

CewekBanget.ID - Masalah kulit kering sebetulnya bisa kita atasi.

Bukan cuma oleh produk skincare yang digunakan langsung ke kulit, rupanya persoalan kulit kering juga bisa tuntas berkat perawatan dari dalam.

Nah, untuk cara yang satu ini, menyantap sejumlah makanan tertentu adalah solusinya.

Jadi, makanan apa yang harus kita konsumsi lebih rajin supaya kulit kering kondisinya jadi lebih baik?

Alpukat

Sebagai buah yang termasuk superfood, alpukat memang banyak banget manfaatnya.

Jangan salah! Rupanya alpukat bukan cuma bermanfaat bagi kulit untuk perawatan luar, tetapi juga dapat dikonsumsi demi perawatan kulit dari dalam, lho.

Untuk kulit kering, alpukat merupakan sumber omega-3 yang dapat mencegah kulit kering, bersisik, hingga dermatitis.

Meski masih membutuhkan penelitian lebih lanjut terkait khasiat konsumsi alpukat untuk memperbaiki dan menjaga kondisi kulit, seenggaknya kita tahu kalau buah ini pada dasarnya memang kaya nutrisi dan baik untuk dikonsumsi.

Baca Juga: Mudah! Cara Bikin Kulit Wajah dan Tubuh Tetap Lembap Ketika Puasa

Lidah Buaya

Sama seperti alpukat, lidah buaya juga terkenal sebagai bahan alami untuk perawatan kulit.