Mau Tidur? Lakukan 3 Peregangan Ini Dulu Supaya Tubuh Lebih Sehat!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 15 Juni 2022 | 23:25 WIB
Peregangan sebelum tidur (What The Fox Studio / IB Photography Limited)

CewekBanget.ID - Sebelum tidur, kebiasaan apa yang sering kita lakukan?

Selain merapikan tempat tidur dan membersihkan diri, salah satu hal yang baik dilakukan sebelum tidur adalah peregangan.

Yup! Bukan cuma saat bangun tidur, peregangan di malam hari sebelum tidur juga bermanfaat, nih.

Ada beberapa gerakan peregangan yang baik dilakukan di malam hari. Yuk cobain!

Bear Hug

Dengan gerakan seperti memeluk beruang, kita bisa memastikan tidur lebih nyenyak.

Gerakan ini berfungsi untuk meringankan pegal atau sakit pada daerah bahu dan punggung atas.

Cara melakukannya, berdiri tegak dan tarik napas sambil membuka kedua lengan lebar-lebar, lalu buang napas perlahan sambil menyilangkan tangan seperti memeluk diri sendiri.

Setelah itu, tarik napas dalam-dalam saat kita memeluk diri dan menarik bahu ke depan, lalu tahan posisi tersebut selama 30 detik sebelum menarik napas lagi sambil membuka kembali lengan dengan lebar seperti semula.

Baca Juga: Tubuh Jadi Lebih Rileks, Lakukan 3 Peregangan Ini Sebelum Tidur!

Paschimottanasana

Salah satu adaptasi gerakan yoga ini dapat membantu kita agar fokus dan rileks.