Mirip dengan Aliando, Prilly Latuconsina juga pernah mengungkapkan bahwa ia mengidap OCD.
Prilly buka-bukaan soal hal tersebut saat tampil di konten YouTube bersama Aurel Hermansyah.
Gara-gara OCD, Prilly mengaku enggak bisa banget melihat barang-barang berantakan di sekitarnya, sehingga ia harus berkali-kali memastikan semua barang berada di tempatnya dengan posisi yang tepat.
Bahkan, ada sepatu yang agak miring di tempat penyimpanan pun membuat Prilly enggak tenang dan merasa harus merapikannya.
Rachel Vennya pernah mengunggah video di YouTube-nya pada April 2020 dan membuat pengakuan kalau dirinya didiagnosis menderita gangguan bipolar.
Karena takut akan pendapat masyarakat yang kadang masih belum aware dengan gangguan bipolar dan kesehatan mental lainnya, Rachel pun sempat menutupi masalah yang dimilikinya selama beberapa tahun.
Akibat gangguan bipolar yang dialaminya, mantan istri Niko Al Hakim alias Okin itu pun sering mengalami perubahan emosi, sehingga ia kerap pergi keluar rumah tanpa tujuan hingga menyakiti diri sendiri.
Bahkan, ia sering membenturkan kepala ke tembok dan mencoba bunuh diri akibat dorongan dari gangguan bipolar yang melandanya.