Basmi Panu yang Ganggu Banget di Wajah, Cukup Pakai 4 Bahan Alami Ini!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Selasa, 16 Agustus 2022 | 08:05 WIB
Ilustrasi panu di wajah (femina.in)

CewekBanget.ID - Muncul beberapa panu di wajah memang bisa bikin kita jadi kurang percaya diri!

Kita juga enggak bisa terus-terusan menutup panu dengan makeup yang butuh teknik dan effort lebih.

Namun jangan khawatir, girls! Kita bisa lho mengatasi panu di wajah hanya bermodalkan bahan alami yang ada di dapur!

Baca Juga: Panu Pada Wajah Bikin Mengganggu? Atasi dengan Sejumlah Cara Ini!

FYI, dilansir dari Cleveland Clinic melalui Grid Health, panu paling sering terjadi saat cuaca sedang panas atau ketika remaja memasuki masa pubertas, di mana kelenjar minyak sedang sangat aktif.

Bercak pada setiap orang pun berbeda-beda, enggak melulu putih, girls! Ini tergantung pada warna kulit.

Bisa saja panu di wajah terlihat merah muda, merah, cokelat, atau putih seperti yang banyak diketahui.

Selain menyebabkan bercak, panu juga biasanya ditandai dengan rasa gatal di area sekitar kulit yang terdampak.

Penasaran bahan alami apa aja yang bisa membantu mengatasi panu di wajah? Langsung simak di bawah ini!

1. Madu

Obat rumahan untuk menghilangkan panu yang pertama adalah dengan menggunakan madu.

Pasalnya, di dalam madu terdapat kandungan hidrogen peroksida.

Senyawa tersebut efektif untuk membunuh bakteri dan jamur penyebab infeksi kulit.

Pastikan kita menggunakan madu asli saat mengoleskannya ke wajah, ya!

2. Minyak kelapa

Minyak kelapa meskipun enggak dipanaskan terlebih dahulu, memiliki sifat antijamur yang ampuh untuk mengobati panu, lho!

Kita bisa rutin mengoleskan minyak kelapa tiga kali sekali sehari pada kulit yang terdampak oleh panu, agar kondisinya segera membaik.

3. Kunyit

Melansir Pharmeasy, kunyit mempunyai sifat antimikroba dan anti-inflamasi yang baik untuk mengobati panu di wajah.

Caranya cukup campurkan bubuk kunyit dan air, lalu oleskan ke kulit yang terinfeksi.

Baca Juga: Kutil Bikin Enggak Pede, Bisa Dihilangkan Pakai 5 Bahan Alami Ini!

4. Bawang putih

Bawang putih adalah salah satu bahan rumahan yang ampuh untuk mengobati panu, karena memiliki sifat antijamur dan antimikroba.

Untuk menghilangkan panu, hancurkan beberapa suing bawang putih dan tambahkan sedikit minyak zaitun, hingga bentuknya menjadi pasta.

Selanjunya, oleskan bawang putih yang sudah jadi pasta ke kulit dan biarkan selama tiga puluh menit.

Kemudian bilas dengan air bersih.

(*)

Baca Juga: Biar Enggak Digigit Semut Merah, Usir Pakai 5 Bahan Alami Ini!