Tanpa Disadari, 7 Kebiasaan Ini Dapat Mengganggu Kesehatan Perut Kita!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Minggu, 11 September 2022 | 13:25 WIB
Ilustrasi kesehatan perut terganggu (freepik)

CewekBanget.ID - Kondisi kesehatan kita juga enggak bisa lepas dari peran kebiasaan yang kita lakukan sehari-hari.

Disadari atau enggak, ada beberapa kebiasaan yang memang bisa menganggu kesehatan perut kita, lho!

Ketika kita sering melakukan beberapa kebiasaan ini, jangan heran kalau kondisi perut sering terganggu, sering mengeluh kesakitan, dan dampak buruk lainnya.

Melansir brightside.me, berikut kebiasaan yang dapat menganggu kesehatan perut. Segera hindari, ya!

Baca Juga: Disarankan Dokter, Gini 4 Cara Efektif Menghilangkan Lemak di Perut!

1. Minum jus jeruk ketika perut kosong

Jika kita terbiasa memulai pagi dengan jus jeruk, mungkin itu bukan pilihan terbaik untuk kita.

Secara umum, mengonsumsi buah jeruk saat perut kosong dapat meningkatkan risiko produksi asam yang menyebabkan sakit perut, mual, kembung, dan mulas.

Selain itu, fruktosa dalam buah-buahan dapat memperlambat sistem pencernaan jika kita mengonsumsinya sebelum makan.

Minum jus jeruk malah dapat "membanjiri sistem pencernaan" dan merusak "bakteri baik" di usus kita!

2. Mencuci piring menggunakan spons

Apa hubungannya kebiasaan ini dengan kesehatan perut kita?