Cari Tahu Apakah Rambut Kita Sehat atau Enggak dengan 4 Tes Simpel Ini

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Senin, 19 September 2022 | 20:29 WIB
Ilustrasi tes untuk mengetahui apakah rambut kita sehat atau enggak (brightside.me)

CewekBanget.ID - Kalau dilihat di kaca sih, rambut kita kelihatan sehat-sehat aja seperti enggak ada masalah yang serius.

Apa kamu yakin, girls?

Kita bisa mengetahui apakah rambut kita termasuk yang sehat atau enggak dengan melakukan beberapa tes simpel, lho!

Penasaran gimana caranya? 

Melansir brightside.me, lakukan 4 tes ini untuk mengetahui apakah rambut kita sehat atau enggak!

Baca Juga: Rambut Berponi Bikin Jidat Jerawatan? Ini 4 Tips Buat Mengatasinya

1. Tes folikel

Untuk memahami apakah rambut kita sehat secara keseluruhan dan apakah kerontokan rambut adalah sesuatu yang enggak perlu kita khawatirkan, kita perlu memeriksa akarnya terlebih dahulu.

Lakukan langkah di bawah ini:

- Cabut satu helai rambut tetapi pastikan untuk mencengkeramnya sedekat mungkin dengan kepala agar akarnya masih menempel pada rambut.

- Periksa folikel. Ujung akar normal dari sehelai rambut harus berbentuk bohlam, jadi jika kita melihat ini, rambut kita mungkin sehat.

- Jika kecil atau tanpa bentuk bohlam sama sekali, ini menandakan rambut kita lemah dan perlu perawatan.