Enggak Sama, Begini Cara Eksfoliasi Kulit Wajah untuk Tiap Jenis Kulit

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Kamis, 22 Desember 2022 | 08:05 WIB
Eksfoliasi kulit wajah (pinterest.com)

CewekBanget.ID - Eksfoliasi merupakan salah satu step skincare yang sangat penting untuk dilakukan.

Fungsi utama eksfoliasi adalah untuk mengangkat sel kulit mati sehingga kulit enggak lagi terlihat kusam dan kotoran pun enggak gampang menumpuk di permukaan dan pori-pori.

Meski penting, bukan berarti kita bisa melakukan eksfoliasi sesering mungkin, ya!

Langkah perawatan ini hanya boleh dilakukan 1-2 kali aja dalam seminggu.

FYI, cara mengeksfoliasi kulit untuk tiap jenis kulit enggak sama nih, girls!

Karena harus disesuaikan sama jenis dan juga kondisi kulit pada saat itu.

Nah, biar enggak salah dan bisa terhindar dari iritasi, yuk ketahui cara tepat eksfoliasi kulit wajah untuk tiap jenis kulit!

Baca Juga: Kulit Memerah karena Overeksfoliasi? Segera Lakukan 4 Langkah Ini!

1. Kulit kering

Pengelupasan kulit penting untuk kulit kering atau bersisik.

Namun, hindari metode eksfoliasi fisik pada kulit kering, karena prosesnya bisa bikin kulit semakin kering dan dapat menyebabkan microtears.

Lebih baik terapkan eksfoliasi kimia dengan kandungan AHA karena efektif untuk kulit kering.

Selain itu, pemilik kulit kering bisa juga menggunakan kandungan asam glikolat yang bisa membantu menghilangkan sel-sel mati yang menempel di permukaan kulit dan mendorong pergantian kulit yang sehat.

Setelah melakukan eksfoliasi, pastikan kita menggunakan pelembap dan sunscreen di pagi hari, ya!

2. Kulit sensitif

Hindari menggosok atau menggunakan metode pengelupasan kulit secara fisik.

Pasalnya cara tersebut akan mengiritasi kulit lebih lanjut dan dapat menyebabkan kemerahan.

Terapkan metode eksfoliasi kimia ringan dan aplikasikan dengan waslap lembut.

Untuk kulit sensitif berjerawat, kita bisa mencoba kandungan asam salisilat di klinik dokter kulit.

3. Kulit berminyak

Kulit berminyak dapat memperoleh manfaat optimal jika menerapkan eksfoliasi fisik.

Kulit berminyak mungkin memiliki lapisan tambahan di permukaan yang dapat dihilangkan dengan pengelupasan fisik.

Gunakan exfoliator atau scrub yang lembut dengan gerakan melingkar untuk hasil terbaik.

Baca Juga: Glowing Enggak Perlu Skincare, Cukup Ampas Kopi Bikin Wajah Kinclong!

4. Kulit normal

Jika kulit enggak mengalami komplikasi, kita bisa memilih metode pengelupasan kulit apa pun.

Pengelupasan kulit fisik dan kimia sama-sama aman untuk jenis kulit ini.

mungkin diperlukan eksperimen untuk mengetahui metode mana yang paling cocok.

5. Kulit kombinasi

Kulit kombinasi mungkin memerlukan campuran pengelupasan fisik dan kimia.

Namun, jangan pernah menggunakan keduanya pada hari yang sama karena dapat menimbulkan dampak over-eksfoliasi yang memicu iritasi dan kemerahan.

Jika kulit terasa kering setelah pengelupasan, gunakan pelembap segera setelahnya, ya!

(*)

Baca Juga: Sering Dilewatkan, Ini 5 Bahaya Kalau Kita Enggak Rutin Eksfoliasi Wajah!