Jangan Pakai 5 Produk Ini Pada Vagina! Enggak Bersih Malah Iritasi!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Sabtu, 25 Februari 2023 | 07:35 WIB
Ilustrasi vagina (bossip.com)

4. Lemon

Buah jeruk seperti lemon memiliki manfaat luar biasa untuk kesehatan vagina terutama jika infeksi berulang dan keputihan adalah masalah yang sering kita hadapi.

Ini karena dosis vitamin C yang tinggi.

Tapi mengoleskan lemon secara topikal pada kulit vagina bukanlah ide yang baik.

Banyak solusi DIY yang tersedia di internet mengatakan bahwa itu membantu menjaga kesehatan vagina dan dapat mencerahkan tekstur kulit.

Tetapi asam sitrat tingkat tinggi di dalamnya dapat merusak area sensitif kita dan menyebabkan luka bakar!

Ini juga dapat menyebabkan iritasi dan ruam.

5. Tampon yoghurt

Jika kita memiliki infeksi jamur, kita memerlukan bakteri baik untuk menyelamatkannya.

Yoghurt melakukan hal itu. Bahan satu ini membantu pertumbuhan bakteri baik karena probiotik dan mengembalikan keseimbangan mikroorganisme vagina.

Tetapi menggunakan tampon yang direndam yoghurt untuk mengobati infeksi mungkin bukan ide yang bagus!

Bakteri dan ragi menyukai tempat yang gelap dan lembap sehingga dapat menyebabkan infeksi.

Vagina adalah organ yang sensitif dan sering rentan terhadap infeksi.

Jadi pikirkan sebelum kita memakai produk dan bahan apapun pada vagina, ya!

(*)

Baca Juga: Lakukan 4 Kebiasaan Ini, Enggak Heran Vagina Kita Sering Gatal!