5 Cara Mengatasi Asam Lambung Tanpa Obat. Perhatikan Pola Makan!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Jumat, 24 Maret 2023 | 06:10 WIB
ilustrasi asam lambung baik (kompas.com)

CewekBanget.ID - Mengatasi asam lambung yang sering naik memang gampang-gampang susah ya, girls.

Kalau udah menganggu banget, biasanya kita akan mengonsumsi obat tertentu yang dapat membuat gejala asam lambung mereda.

Tapi, masa mau terus-terusan minum obat?

Padahal masih banyak cara lain yang bisa kita lakukan untuk mengatasi asam lambung tanpa obat, lho!

Berikut 5 cara mengatasi asam lambung tanpa obat seperti yang dilansir dari Grid Health:

Baca Juga: Air Rebusan 3 Daun Ini Jitu Atasi Asam Lambung Naik, Lho! Sudah Tahu?

1. Ubah porsi makan perlahan

Saat kondisi perut sedang sangat penuh, maka asam lambung lebih mungkin naik ke kerongkongan.

Kalau kita sering mengalaminya, cobalah untuk melakukan grazing atau makan dalam porsi kecil lebih sering daripada makan porsi besar tiga kali sehari.

2. Hindari makanan tertentu

Ini bukan berarti enggak boleh sama sekali mengonsumsinya ya, girls!

Tapi kita harus mulai perhatikan makanan yang dikonsumsi.