Bukan Direbus, Ini 2 Cara Terbaik Memasak Kentang untuk Kesehatan

By Marcella Oktania, Selasa, 2 Mei 2023 | 07:20 WIB
Kentang (Stocksy/Ina Peters via The Spruce Eats)

CewekBanget.ID - Akui aja kalau kentang adalah salah satu sayuran paling multifungsi.

Kita bisa memasaknya dengan cara direbus, ditumbuk, dikukus, dipanggang, dioseng, ataupun digoreng.

Belum lagi kandungan serat dan nutrisinya yang cukup bagus untuk menurunkan berat badan.

Jadi kita lebih mudah kenyang dan kenyang lebih lama dengan makan kentang, supaya bisa mengurangi asupan kalori yang bikin kita lebih gampang menurunkan berat badan.

Lagipula, kentang termasuk karbohidrat kompleks dengan serat tinggi yang bisa dicerna lebih lama daripada karbohidrat sederhana, lho.

Selain itu, kentang sendiri ada beragam macam.

Enggak cuma berwarna kuning, kita juga bisa makan ubi, kentang merah, kentang ungu, hingga kentang putih yang menyerupai kentang kuning.

Namun pernah enggak berpikir bagaimana cara terbaik untuk memasak kentang supaya lebih bagus untuk kesehatan kita?

Ternyata jawabannya bukan direbus, lho!

Cara terbaik memasak kentang

Sebelum itu, dari beragam jenis kentang, ternyata ubi adalah kentang terbaik yang bisa kita makan untuk menurunkan berat badan.

Baca Juga: Resep Potato Cheese Bread, Bikinnya Gampang Auto Bikin Kenyang!

Enggak heran, karena dalam satu buah ubi, ada kandungan vitamin A, C, dan mangan serta kalori yang rendah.

Seratnya sendiri cukup tinggi, sehingga bisa membantu melancarkan pencernaan dan mengurangi lemak berlebih pada tubuh kita.

Lalu bagaimana cara terbaik memasak kentang?

Berdasarkan SHEfinds, ahli nutrisi Sara Barthel dan ahli gizi Mackenzi Burgess, ada dua cara terbaik memasak kentang.

Caranya adalah dengan cara dikukus dan air frying, lho.

Buat pemula dan kita yang pengin kentang lebih garing, kita bisa coba memasak kentang dengan cara air frying cukup dengan minyak yang sedikit.

Namun, mengukus kentang adalah cara terbaik.

Akan jauh lebih baik lagi kalau kita biarkan kentang mendingin terlebih dahulu setelah dikukus.

Nantinya pati di dalam kentang bakalan berubah, sehingga bisa lebih gampang dicerna, tapi bikin kita kenyang lebih lama!

Lalu gimana kalau kita pengin memasak kentang dengan cara lain, tapi bisa tetap sehat?

Pastikan kita menggunakan lemak baik, misalnya minyak zaitun atau minyak almond ketika memasak biar enggak meningkatkan kalorinya.

Jangan lupa juga untuk enggak memakan kentang terlalu berlebihan walaupun sehat untuk tubuh kita, ya!

Baca Juga: 7 Manfaat Ini akan Kita Rasakan Kalau Minum Jus Kentang. Tertarik?

(*)