4 Gangguan Kesehatan Ini Bisa Terjadi Akibat Cuaca Terlalu Panas!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 3 Mei 2023 | 08:41 WIB
Ilustrasi cuaca panas (foto : Tribun Timur)

CewekBanget.ID - Belakangan ini banyak yang mengeluh kalau cuaca di beberapa wilayah Indonesia terasa sangat panas.

Bahkan banyak juga yang mengkhawatirkan kalau Indonesia bisa mengalami heat wave alias gelombang panas.

Merasa enggak sih, girls? Di lingkungan sekitar kita lagi banyak orang yang sakit? 

Ini bisa dipengaruhi oleh cuaca dan suhu yang lagi naik seperti sekarang ini, lho!

Enggak bisa disepelekan, berikut gangguan kesehatan yang bisa disebabkan oleh cuaca terlalu panas atau gelombang panas:

Baca Juga: 3 Khasiat Utama Makan Mangga Muda saat Cuaca Panas. Bikin Tubuh Sejuk!

1. Dehidrasi

Suhu tinggi akibat gelombang panas bisa membuat tubuh mengeluarkan lebih banyak keringat daripada biasanya.

Hal inilah yang menyebabkan tubuh menjadi dehidrasi karena jumlah cairan yang keluar lebih banyak dari cairan yang masuk.

Melansir World Health Organization melalui Bobo.ID, saat dehidrasi, maka tubuh akan merasa kelelahan, mulut kering, rasa haus meningkat, dan frekuensi buang air kecil berkurang.

Selain itu, produksi air mata juga akan jadi lebih sedikit, kulit kering, sembelit, bahkan pusing atau sakit kepala.

Beberapa kondisi itu bisa bikin kita enggak bersemangat untuk melakukan aktivitas. Tentu sangat disayangkan saat liburan seperti ini.

2. Gangguan Pernapasan

Tahu enggak sih, girls? Banyak orang memenuhi rumah sakit di Thailand karena mengalami gangguan pernapasan akibat gelombang panas ini, lho!

Hal ini karena banyak orang perlu beradaptasi dengan perubahan suhu secara drastis hingga mengganggu sistem imunitas.

Terlebih, kondisi ini biasanya juga akan dibarengi dengan peningkatan polusi udara dan alergi musiman.

Akibatnya, banyak orang 'kaget' dengan situasi ini hingga rentan terinfeksi virus atau bakteri yang menyerang sistem pernapasan.

Bagi kita atau keluarga dengan riwayat asma, pneumonia, bronkitis, atau faringitis, tentu bisa mengalami masalah yang lebih parah.

3. Masalah Kulit

Dampak cuaca terlalu panas berikutnya yang enggak kalah mengkhawatirkan adalah munculnya masalah pada kulit. 

Saat suhu tinggi, kulit akan mengeluarkan banyak keringat sehinga menyebabkan kulit jadi lebih kering.

Apabila kita punya masalah kulit, seperti eksim atau dermatitis, maka gelombang panas bisa memperparah gejalanya.

Enggak cuma itu, kita juga perlu waspada apabila berada di luar ruangan saat gelombang panas terjadi. Mengapa demikian?

Baca Juga: Jakarta Panas, Ini 7 Manfaat Makan Semangka saat Cuaca Panas!

Sebab, ini akan meningkatkan paparan sinar ultraviolet yang bisa menyebabkan kulit terbakar hingga penuaan pada kulit. 

4. Heat Stroke

Heat stroke merupakan sengatan panas yang terjadi saat tubuh enggak mampu mendinginkan dirinya sendiri. 

Hal ini umumnya terjadi setelah mengalami kenaikan suhu tubuh secara drastis dan di luar batas toleransi tubuh.

Kondisi ini bisa menyebabkan gejala, seperti demam tinggi, mengeluarkan keringat berlebih, hingga mual dan muntah. 

Selain itu, akan muncul ruam atau kemerahan pada kulit, napas dan detak jantung lebih cepat, serta sakit kepala. 

Kalau beberapa gejala itu sudah muncul, sebaiknya segera kunjungi fasilitas layanan kesehatan untuk segera dapatkan penanganan, ya!

(*)

Baca Juga: 5 Kesalahan Pakai Sunscreen yang Bikin Sia-sia. Percuma Pakai!