7 Cara Mencegah Sakit Tenggorokan Biar Enggak Jadi Radang Tenggorokan

By Marcella Oktania, Senin, 10 Juli 2023 | 12:05 WIB
ilustrasi tenggorokan sakit (urgentcaresouthaven.com)

Cara menjaga kelembapan udara bisa dengan menggunakan diffuser atau pergi keluar ruangan untuk mendapatkan sinar matahari.

3. Minum air hangat dengan madu dan lemon

Air hangat dengan tambahan madu dan perasan lemon dapat membantu meredakan iritasi tenggorokan.

Madu memiliki sifat antimikroba dan dapat membantu meredakan peradangan, sedangkan lemon dapat memberikan vitamin C yang membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

4. Berkumur dengan air garam

Selain banyak minum air putih, ada baiknya kita juga berkumur dengan air garam, girls.

Berkumur dengan larutan air garam hangat dapat membantu mengurangi pembengkakan dan mengurangi rasa sakit pada tenggorokan.

Campurkan setengah sendok teh garam ke dalam segelas air hangat dan berkumur selama beberapa detik sebelum meludahkannya.

5. Menghindari asap rokok

Asap rokok dapat memperburuk iritasi tenggorokan.

Jadi sebaiknya hindari dulu orang yang merokok dan jangan sampai menghirup asap rokok biar enggak membuat tenggorokan jadi sakit.

Baca Juga: Kata dr Ekida Tentang Minum Es Waktu Sakit Tenggorokan. Malah Direkomendasiin?