Apa yang Baru dan Beda di Synchronize Fest 2023? Worth the Wait?

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 26 Juli 2023 | 11:03 WIB
Synchronize Fest 2023 (Instagram.com/synchronizefest)

CewekBanget.ID - Synchronize Fest 2023 siap digelar bulan September 2023 mendatang!

Dengan mengusung tema 'Bhineka Tunggal Musik', Synchronize Fest udah menyiapkan berbagai kejutan dan sesuatu yang baru untuk penikmat musik Tanah Air.

Apa aja yang baru di Synchronize Fest tahun ini dan apa perbedaan dari edisi-edisi sebelumnya?

Apa yang jadi pembeda Synchronize Fest 2023 dari berbagai festival musik lainnya?

Baca Juga: Ada NOAH, BCL Hingga Slank, Intip Full Lineup Synchronize Fest 2023!

Special Show yang kece

Udah dikonfirmasi bakal ada 12 special show di Synchronize Fest 2023.

FYI, sebagian dari Special Show ini melibatkan dua nama besar show director di Indonesia, yaitu Edy Khemod dan Taba Sancha Bachtiar yang akan menyuguhkan pertunjukan musik yang lebih terkonsep dan beda, lho!

Adapun daftar special show di Synchronize Fest 2023, antara lain:

Soneta x Dipha Barus, Iwan Fals x Sawung Jabo, Konser Petualangan Sherina (Jakarta Movin, Isyana Sarasvati, Yura Yunita, Reza Chandika), Selangkah ke Seberang: Dekade Fariz FM '79-'89, God Bless 50 Tahun, Melly Goeslaw Songbook (feat. BBB, Anda Perdana, Eric Erlangga), Matajiwa x Matajiwo, Bimbo Bersama Yanti Bersaudara, Mesin Waktu 2.0: Teman-teman Menyanyikan Lagu Naif, 4 Sehat 5 Nambah (Orkes Moral Pancaran Sinar Petromak, Orkes Pengantar Moral Pengantar Minum Racun, Pemuda Harapan Bangsa, Orkes Nunung CS Nambah Jhony Iskandar), Republik Cinta Management (TRIAD, Mulan Jameela, Mahadewi), hingga Symphony From Hell (Al-Smith, Basboi, GNTZ, Jahanam, Mario Zwinkle, PB Feat. Eugine, Ramengvrl, Sade Susanto, Tuantigabelas, Uncle-T).

Nambah Stage!

Synchronize Fest 2023 bakal terdiri dari 8 stage nih, girls!

Sama kayak tahun-tahun sebelumnya, bakal ada Dynamic Stage, District Stage, Lake Stage, Forest Stage, XYZ Stage, Gigs Stage, Record Market.

Nah, yang terbaru bakal ada yang namanya 'Panggung Getar' yang merupakan hasil kolaborasi dengan kolektif Kobra Musik.

Lewat Panggung Getar ini, Kobra Musik akan mewadahi sekumpulan unit musik dangdut dan koplo yaitu Babaloman, Munhajat, Olsam, OM Lawan, OM PMS, OMPLR, Orkes Pensil Alis, Orkes PJM, Orkes Taman Bunga, Pasukan Perang, Serempet Gudal, dan Sudobool.

Enggak cuma Kobra Musik, label rekaman independen asal Jakarta, La Munai Records, juga ikut memilah nama-nama yang akan tampil di Record Market dan Gigs Stage.

Adapun nama-nama yang mengisi kedua stage tersebut antara lain: Anjing Dub, Bosborot, Coincidence, Studiomaja, YME, Iramamama x MMS, Push/Pull, Fever Soundsystem, Bedchamber, F00ry, Kinder Bloomen, hingga Pullo.

Banyak nama musisi baru nan fresh

Bakal ada 35% musisi baru nan fresh dari total penampil yang ada di Synchronize Fest 2023.

Sebut aja Pelteras, VLAAR, Enola, Thee Marloes, Foreseen, Salon RnB (Karina Christy, Moneva & RL KLAV), Fraktal, Kadapat, Lebah Begantong.

Ada juga nama-nama lama nan langka ikut memeriahkan Synchronize Fest tahun ini, seperti Zeke & The Popo, Jamie Aditya, Santamonica, TOD, Eleventwelfth, hingga Crayola Eyes.

Baca Juga: Persiapan Synchronize Fest 2022, Intip Do's dan Don'ts Selama di Venue

"Pertumbuhan band dan musisi baru berkualitas di Indonesia begitu pesat, bahkan bisa dibilang menjadi yang terbaik pertumbuhannya di Asia Tenggara," ujar Aldila Karina, Director of Communications Synchronize Fest.

Aldila melanjutkan, "Melalui kancah panggung akbar Synchronize Fest, publik perlu mengenal insan musik baru yang nantinya akan menjadi masa depan bagi musik Indonesia.

Riset ini kami temukan dan lakukan secara berkelanjutan melalui program emerging artist mingguan bernama Gigs Stage yang biasa hadir di toko demajors di M Bloc." 

Info harga tiket Synchronize Fest

Buat kita yang berniat nonton Synchronize Fest 2023 dan pengin beli tiketnya, penjualan kategori Regular Ticket, Daily Pass Ticket, dan Daily Early Entry Ticket mulai berlangsung pada 25 Juli 2023, pukul 16:00.

Tiket Synchronize Fest bisa kita beli langsung melalui situs resmi www.synchronizefestival.com.

Untuk info harga tiket bisa kepoin di bawah ini:

Harga tiket Synchronize Fest 2023

Baca Juga: Keseruan di Synchronize Fest 2022 Akan Segera Dimulai! Sudah Siap?

Jangan lupa juga untuk membaca informasi terkait kategori tiket, beserta syarat dan ketentuan pembelian tiket sebelum kita membeli biar enggak salah, ya!

Syarat dan ketentuan pembelian tiket Synchronize Fest

See you on 1, 2, 3 September 2023 at Gambir Expo Kemayoran, girls!

(*)

Baca Juga: Akhirnya! Ini Daftar Full Line Up Synchronize Fest 2022. Kece Semua!