Enggak Cuma Jerawat, Ini 15 Penyebab Kemerahan di Kulit Wajah

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Kamis, 24 Agustus 2023 | 10:36 WIB
Ilustrasi kemerahan di kulit wajah (via skinkraft)

CewekBanget.ID - Akhir-akhir ini mengeluh wajah kemerahan

Sebelum melakukan berbagai tindakan untuk menghilangkan kemerahan di wajah, alangkah lebih baiknya kalau kita mengetahui apa yang jadi penyebab wajah kemerahan tersebut.

Kalau kita udah tahu penyebabnya, maka akan lebih mudah untuk mengatasinya nih, girls!

Mengutip Skinkraft, setidaknya ada 15 penyebab kemerahan di kulit wajah!

Baca Juga: 4 Pilihan Sunscreen untuk Menenangkan Kulit Breakout Kemerahan

1. Rosacea

Rosacea adalah kondisi kulit yang biasanya menyerang wajah, dan lebih sering ditemukan pada cewek berkulit terang.

Penyebabnya enggak diketahui, namun ada pemicunya dapat dikontrol dengan pengobatan yang tepat.

2. Makanan Pedas dan Alkohol

Asupan makanan pedas, alkohol, keju, minuman panas dan kafein juga bisa memicu kemerahan pada wajah.

Makanan pedas melebarkan pembuluh darah karena kemampuannya menghasilkan panas, yang meningkatkan aliran darah ke wajah, membuatnya tampak merah.

3. Dermatitis Kontak