Walaupun Udah Kedaluwarsa, 9 Makanan Ini Masih Boleh Kita Makan

By Marcella Oktania, Minggu, 10 Desember 2023 | 05:00 WIB
Ilustrasi makanan kedaluwarsa (Shutterstock/Wachiwit )

Susu ternyata juga bisa kita minum lewat dari masa kedaluwarsanya, yaitu sekitar 5-7 hari setelahnya ketika kita belum membuka susu tersebut sama sekali.

Namun kalau sudah dibuka, paling lama 2-3 hari setelah masa kedaluwarsa susu harus sudah dihabiskan biar enggak basi.

Selain itu, produk susu juga bisa bertahan lebih lama, terutama yoghurt dan keju.

Yoghurt bisa bertahan jauh dari masa kedaluwarsa, selama rasa dan baunya masih normal.

Keju sendiri, seperti keju cheddar dan parmesan biasanya tahan hingga 1 bulan setelah dibuka.

Kalaupun melihat ada jamur, kita tinggal buang bagian yang berjamur dan sisanya masih aman untuk dimakan.

7. Roti

Pengin beli roti, tapi cuma makan sendirian, sedangkan masa kedaluwarsa sangat mepet?

Tenang, kita sebenarnya boleh makan roti lewat masa kedaluwarsa.

Asalkan pastikan kita menyimpan roti di dalam kulkas atau freezer biar lebih tahan lama.

Namun kalau roti sudah muncul jamur, langsung dibuang, ya.

Baca Juga: Mengejutkan, 5 Makanan Ini Ternyata Bisa Bikin Tinja Kita Berlemak

8. Gula

Sama seperti madu, gula sebenarnya enggak ada masa kedaluwarsa, kok.

Namun biar kualitasnya tetap terjaga, pastikan konsumsi gula dalam waktu maksimal 2 tahun, ya.

9. Sereal

Sereal memang jadi makanan paling simpel dan cepat buat sarapan.

Untungnya sereal bisa kita makan walaupun sudah lewat masa kedaluwarsa, walaupun mungkin teksturnya agak alot.

(*)