Gini 2 Cara Bersihkan Tumbler Stainless Steel Biar Enggak Berjamur

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 3 Januari 2024 | 11:35 WIB
Ilustrasi tumbler stainless steel (The Spruce Eats)

CewekBanget.ID - Punya beberapa tumbler stainless steel di rumah dan masih bingung gimana cara membersihkannya yang benar?

Membersihkan botol minum stainless steel biasanya agak tricky, karena biasanya kita akan kesulitan menjangkau bagian permukaan bawah.

Kalau tumbler stainless steel kita enggak dirawat dan dibersihkan dengan tepat, ini bisa memicu munculnya jamur dan lumut, lho!

Nah, enggak mau itu kejadian, kan? Yuk cari tahu cara membersihkan tumbler stainless steel yang tepat berikut ini.

Baca Juga: 3 DIY Hias Tumbler Biar Makin Semangat Bawa Botol Minum Sendiri di Era New Normal!

1. Cuci dengan sabun cuci piring

Melansir dari Blanket Families melalui Sajian Sedap, cara termudah untuk membersihkan botol air stainless steel kesayangan kita adalah dengan mencucinya dengan sabun cair dan air.

Isi wastafel dengan air hangat, lalu tambahkan sekitar 1 sendok makan sabun cair.

Kita bisa merendam tumbler selama kurang lebih 5 menit sebelum membersihkannya dengan spons atau sikat berbulu lembut.

Tutup kedap udara juga memerangkap berbagai jenis kotoran, jadi berhati-hatilah dengan sudut-sudutnya saat menggosok.

Bilas dengan air mengalir, lalu biarkan cangkir dan tutupnya mengering semalaman.

Kita juga bisa menggunakan handuk untuk mengeringkan barang dengan cepat.