CewekBanget.ID - Kita mungkin sering mendengar kepercayaan orang-orang tentang pacaran.
Ada banyak orang yang percaya tentang seperti apa cinta itu seharusnya, bagaimana rasanya, dan cara yang benar untuk menemukannya.
Namun enggak semua hal tersebut benar, malah ada beberapa yang orang lain percayai sebenarnya toxic tentang pacaran.
Kalau 7 kepercayaan ini masih kita percayai, tandanya kita sudah punya pikiran toxic tentang pacaran, lho!
1. Pasangan bisa menyempurnakan kita
Terdengar romantis, tapi kepercayaan ini sebenarnya sangat toxic dan membuat kita bisa lebih gampang bergantung ke pacar.
Ketika kita menggantungkan semuanya ke pacar karena dia bisa bikin kita "sempurna", dijamin kita bakal merasa bete, bad mood, dan kehilangan segalanya ketika merasa enggak lagi dicintai pacar.
Jadi pastikan kita harus mencari kebahagiaan, kepuasan, dan identitas kita dari diri sendiri.
Setelah berhasil mencarinya, baru kita bisa berpacaran, sehingga enggak perlu menggantungkan segalanya ke pacar.
Baca Juga: Turunkan Ekspektasi, Jangan Pernah Mengharapkan 7 Hal Ini dari Pacar
2. Wajib berubah untuk temukan cinta
Enggak, kita enggak perlu berubah jadi lebih menarik, lebih mapan, lebih seksi, atau lebih segalanya ketika mau ketemu pacar, kok.
Memang benar orang pasti bakal berubah seiring berjalannya waktu.