Main Permainan Tradisional, Yuk!

By , Sabtu, 12 Oktober 2013 | 16:00 WIB
Main Permainan Tradisional, Yuk! (cewekbanget)

bebas.

gasing yang terbuat dari kayu atau plastik dan kemudian diberi tali dari nilon atau kulit pohon.

just for fun, melatih kesabaran, dan percaya diri.

Gasing adalah permainan asli orang Melayu. Kita bisa bermain gasing sendirian atau berkelompok dengan jumlah pemain bervariasi.  Cara bermainnya, pegang gasing dengan tangan kiri, sementara tangan kanan memegang tali. Lilitkan tali pada gasing, mulai dari bagian paksi (kaki) sampai  badan gasing. Lalu, lempar gasing ke tanah yang permukaannya datar. Pemain yang gasingnya berputar paling lama adalah pemenangnya.

2 kelompok, masing-masing terdiri dari 4 - 6 orang.

tempat yang cukup luas, tiang/batu/pilar.

melatih menyusun strategi, kecepatan, kekompakan.

Pada awal permainan, tiap grup punya satu tempat sebagai markas (benteng), biasanya tiang, batu atau pilar. Tiap grup saling menyerang dengan berusaha menyentuh benteng lawan. Selain menyerang, anggota juga bisa menawan anggota lawan. Sebuah grup bisa menang kalau berhasil menawan semua anggota lawan dengan menyentuh badan mereka. Permainan ini mirip banget perang betulan, dengan adanya pemain yang berperan sebagai penyerang, mata-mata, pengganggu, dan penjaga benteng.

antara 4 - 6 orang.