8 Tokoh di Drama Korea yang Terasa Dekat Karena Mengalami Masalah Sehari-hari yang Sama dengan Kita

By Ifnur Hikmah, Minggu, 24 Desember 2017 | 11:10 WIB
foto: soompi.com (Ifnur Hikmah)

Meski harus sibuk bekerja, Eun Tak juga enggak melupakan sekolah. Kita bisa melihat upaya Eun Tak mempertahankan nilai dan belajar demi mengikuti ujian masuk universitas.

Dibanding-bandingin itu memang enggak menyenangkan. Hal ini bisa kita lihat dari kisah Oh Hae Young. Seumur hidupnya dia harus dibanding-bandingkan dengan cewek lain bernama sama, Oh Hae Young.

Kehidupan mereka memang berbeda banget. Oh Hae Young yang satu lagi cantik, pintar, dan disukai banyak orang. Sementara dia hanya cewek biasa.

Akibatnya, Oh Hae Young jadi minder dan enggak pede, apalagi kalau berada di dekat Oh Hae Young yang satu lagi.

Sifat lainnya yang bikin kita merasa dekat dengan Oh Hae Young adalah ketika dia berusaha menyimpan sendiri masalahnya setelah putus karena malas ditanya-tanya oleh orang lain.

Well, kadang kita juga suka menyimpan masalah sendiri dan mencari penyelesaiannya sendiri daripada berbagi dengan orang lain.

Kang Joo Eun digambarkan kalau suka banget makan dan menonton TV, dua kebiasaan yang juga suka kita lakukan, nih. Karena itu, Joo Eun terlihat ‘membumi’ dan dekat dengan kita, he-he.

Namun, ada hal lain dalam dirinya yang juga sering jadi masalah kita sehari-hari, yaitu motivasi untuk pengin diet dan hidup sehat, tapi susahnya minta ampun.

Melihat Joo Eun yang terpaksa berolahraga membuat kita seperti berkaca, nih. Namun motivasi dan kegigihan Joo Eun harus ditiru, nih.