Ini 5 Alasan Album Terbaru Minzy ex “2NE1” Ramai Diomongin Netizen

By Natalia Simanjuntak, Selasa, 18 April 2017 | 06:38 WIB
foto: allkpop.com (Natalia Simanjuntak)

Yang ngaku ngefans sama Minzy pasti udah enggak sabar deh buat nunggu karya terbaru cewek kelahiran 18 Januari 1994 ini? 17 April 2017 kemarin jadi momen penting buat Minzy karena akhirnya dia berhasil mengeluarkan album solo pertamanya yang bertajuk “MINZY WORK 01 UNO”.

Ini alasan album terbaru Minzy eks “2NE1” Ramai Diomongin Netizen.

Di album solonya ini, Minzy akan memanjakan para penggemarnya dengan enam buah lagu. Kalau sebelumnya kita belum terlalu melihat bakat cewek bernama lengkap Gong Min Ji dalam menciptakan sebuah lagu, kali ini lewat "Beautiful Lie", Minzy menunjukkan kepada kita kalau dia juga bisa merancang lagu yang indah. Bukan cuma itu, di lagu-lagu lainnya Minzy juga turut serta dalam penulisan lirik dan composing.

Rasanya featuring bersama Jay Park bisa dibilang menjadi salah satu yang paling dinanti-nantikan publik. Soalnya kita semua tau kalau cowok yang pernah menjadi juri acara "SMTM 4" ini merupakan musisi jenius yang enggak hanya bisa menyanyi dan dance, tapi juga ahli ‘membakar panggung’ dengan karismanya.

Selain Jay Park, Minzy juga berkolaborasi dengan rapper Flowsik di album barunya ini.

Di acara showcase-nya kemarin, Minzy bilang ke penggemarnya kalau dia minta maaf karena enggak bisa berpartisipasi dalam lagu “Goodbye” yang menjadi farewell song-nya 2NE1. Kayaknya saat itu emang sempat terjadi miss communication antara pihak Minzy dan member lainnya, girls.

Soalnya saat lagu tersebut rilis, Minzy sempat ngucapin kekecewaannya karena enggak diajak gabung lewat Twitternya. Padahal di MV-nya, gambar dan video Minzy masih diikutsertakan lho.

Ini 5 Alasan Album Terbaru Minzy ex “2NE1” Ramai Diomongin Netizen

Pernyataan Minzy ini tampaknya mampu meredakan kemarahan publik kepada YG karena disebut-sebut sebagai penyebab utama keluarnya Minzy dari 2NE1. Padahal Minzy sendiri bilang, “Aku sempat merasa tertekan ketika harus meninggalkan 2NE1 karena YG sudah seperti rumahku sendiri.

Aku banyak belajar soal menyanyi dan menari di sana (YGE), mereka banyak membantuku. Tapi sekarang aku siap untuk menyambut tantangan baru.”

Ini juga mematahkan anggapan kalau keempat cewek yang pernah bergabung dalam 2NE1 ini udah enggak bersahabat lagi. Buktinya Minzy sendiri bilang kalau ketiganya masih memantau perkembangan dongsaeng mereka lewat program “Sister’s Slam Dunk” yang diikuti Minzy.

Beberapa waktu lalu saat Park Bom ulangtahun, Minzy juga mengucapkan selamat melalui akun medsosnya lho!

Wih, sukses terus ya Minzy! Ditunngu karya selanjutnya, siapa tau nantinya mau collab sama CL, Dara, dan Bom, he-he.