8 Skincare Berbahan Dasar Beras di Bawah 50 Ribu yang Bikin Kulit Glowing

By Marcella Oktania, Senin, 2 April 2018 | 12:00 WIB
Skincare Berbahan Dasar Beras (Marcella Oktania)

Beras dikenal bisa memutihkan dan mencerahkan wajah. Oleh karena itu, banyak perusahaan kecantikan yang menggunakan beras sebagai bahan dasar pembuatannya, lho. Nah, buat kita yang ingin mendapatkan kulit putih dan bersinar, yuk cobain 8 skincare berbahan dasar beras yang bikin kulit glowing!

(Baca juga: Wajah 'Glass Skin' ala Korea Lagi Ngetren. Mau Coba?)

Sariayu Masker Beras Putih membantu produksi kolagen dan melembapkan kulit. Ada juga kandungan minyak lemon yang membantu mengangkat sel kulit mati, jadi wajah kita bisa lebih cerah bersinar!

Sabun mandi ini cocok banget buat kita yang ingin kelembapan ekstra dan kulit yang glowing. Kandungan susu pada Yesta Body Wash ini bakal bikin kulit lebih lembap dan mulus, sedangkan kandungan berasnya dijamin bikin kulit kita lebih cerah.

(Baca juga: 8 Makeup Remover di Bawah 30 Ribu yang Ampuh Mengangkat Makeup)

Essence-nya yang banyak dan enggak begitu kental membuatnya gampang banget menyerap ke kulit wajah kita. Hasilnya setelah memakai sheet mask dari Innisfree ini, wajah bakal terlihat lebih cerah dan lembap. 

Produk dari Korea Selatan ini mengeluarkan sheet mask yang kualitasnya oke banget. Selain bisa mencerahkan kulit wajah, sheet mask dari Rolanjona ini juga bagus untuk meremajakan kulit dan melembapkan.

(Baca juga: 8 Essence di Bawah 200 Ribu yang Bisa Bikin Wajah Cerah dan Flawless)

Lagi mencari pelembap wajah yang mencerahkan kulit? Citra Hazeline bisa jadi jawaban kita, nih. Pelembap ini mampu mengontrol minyak berlebih jadi cocok banget buat kita yang punya tipe kulit berminyak. 

Sheet mask dari The Face Shop ini punya banyak essence yang baik untuk melembapkan kulit kita. Selain itu, wanginya segar dan menenangkan! Setelah dipakai, ada efek merileksasi jerawat juga lho.

(Baca juga: 7 Kesalahan Menggunakan Masker yang Membahayakan Kulit Wajah)

Punya tekstur yang ringan, jadi gampang diserap kulit dan enggak lengket. Buat kita yang kulitnya kering banget, lotion ini cocok banget buat kita. Selain itu, kandungan beras Jepangnya bisa mencerahkan kulit jika dipakai secara rutin setiap sehabis mandi.

Tony Moly I'm Real Mask Sheet punya 11 varian, salah satunya beras. Jika kita rajin menggunakan sheet mask ini, kulit kusam bakal jadi lebih cerah dan bersinar!

(Baca juga: 8 Rekomendasi Toner di Bawah 50 Ribu Supaya Wajah Cerah dan Segar)