Dilihat dari Drama Korea, Ini Cara Meminta Maaf Setelah Kita Melakukan Kesalahan

By Indah Permata Sari, Sabtu, 2 Juni 2018 | 13:20 WIB
5 Cara Meminta Maaf Setelah Kita Melakukan Kesalahan, Dilihat dari Drama Korea (Indah Permata Sari)

Bagi yang memiliki karakter dingin dan agak sulit untuk mengucap kata maaf, maka bisa coba tunjukkan rasa menyesal dengan memberikan bantuan kepadanya. Apa pun bentuk bantuannya, walaupun dia enggak meminta kita tapi kita bisa coba lakukan demi menebus kesalahan.

kayak di drama School 2017, Hyun Tae Woon (Kim Jung Hyun) sudah melakukan kesalahan kepada Ra Eun Ho (Kim Se Jeong), tapi karena karakter Hyun Tae Woon yang dingin dan gengsi, dia enggak bisa bilang maaf melainkan dia tiba-tiba datang membantu pekerjaan Ra Eun Ho. Meskipun tidak bilang, tapi Ra Eun Ho menyadari kok kalau sikap Hyun Tae Woon seperti ini karena dia merasa bersalah dan cara dia memnta maaf memang seperti ini.

(Baca juga : )

Di saat ada banyak orang atau dilihat oleh orang lain, maka kita akan sulit untuk meminta maaf kepada teman. Sebaiknya, ajak teman untuk bicara berdua dan memberikan penjelasan kepadanya. Kita mengajak teman hanya bicara berdua bukan karena malu orang lain tahu, melainkan agar kita dan teman bisa sama-sama jujur dan leluasa untuk mengutarakan perasaan masing-masing.

Seperti di drama School 2017, Seo Bo Ra (Han Bo Bae) dan Hwang Young Gun (Ha Seung Ri) sudah lama berantem dan selama ini enggak pernah memiliki kesempatan untuk bicara berdua. Saat kesempatan itu datang, Seo Bo Ra memanfaatkan hal ini untuk bisa bicara terus terang berdua saja dengan Ha Seung Ri. Dan hasilnya, akhirnya mereka berdua bisa baikan karena sudah menyelesaikan kesalahpahaman di antara mereka berdua.