Belajar dari Kasus Perempuan yang Dirampok Driver, Ini 8 Tips Selalu Waspada Naik Taksi Online

By Indra Pramesti, Kamis, 26 April 2018 | 03:36 WIB
Selamat sampai tujuan, ya, girls! (Indra Pramesti)

Tujuan dari duduk di kursi belakang adalah supaya supir tidak mudah mengawasi kita. Ketika sopir menunjukkan gelagat tidak baik, atau upaya perampokan, kita punya cukup waktu untuk bertahan atau kabur karena posisinya yang sulit menjangkau tempat kita duduk.

(Baca juga: Hal yang Lebih Penting di Masa Muda Ketimbang Hanya Mencari Jodoh)

Kita juga harus selalu waspada memperhatikan rute perjalanan saat menggunakan taksi online, apakah mengambil arah tujuan yang benar atau tidak. Kalau kita enggak terlalu hafal dengan rute tersebut, pastikan dengan menggunakan aplikasi Google Maps.

Caranya dengan screen capture orderan taksi online kita, kemudian mengirimkannya kepada orang terdekat. Kita juga bisa sekaligus send location ke mereka.

(Baca juga: Konspirasi Grup Narsistik Saat Nge-Bully Orang Lain. Jangan Sampai Kita Menjadi Korbannya)

Untuk keadaan darurat, selalu siap-siaplah dengan menyimpan nomor orang terdekat seperti keluarga atau teman dengan menggunakan speed dial. Ketika sopir menunjukkan gelagat enggak baik, kita bisa segera menghubungi orang terdekat kita untuk meminta bantuan.

Jika perlu kita bisa memotret atau merekam wajah si sopir. Mungkin sopir tersebut akan menanyakan untuk apa tujuannya merekam wajahnya, kita cukup menjawabnya utnuk dikirim ke keluarga.

Tujuannya adalah dengan mengatakan secara halus bahwa sopir enggak bisa macam-macam ke kita.