Cari Tahu Kepribadian Kita Berdasarkan Olahraga Favorit!

By Andien Rahajeng, Minggu, 22 April 2018 | 09:45 WIB
Kickboxing (Andien Rahajeng)

Pilates

Kita selalu fokus dengan apa yang terjadi saat ini dan perjalanan kita untuk sampai ke satu tujuan. Seperti gerakan pilates yang terlihat lembut namun menggunakan banyak otot, kepribadian kita seimbang. Kita bisa santai, tapi juga tetap bisa fokus saat diperlukan.

“Less is more” adalah motto hidup kita. Kita juga pendengar yang baik dan diandalkan teman-teman sebagai tempat curhat.

Barre

Kalau barre adalah olahraga favorit kita, artinya kita suka melakukan sesuatu secara bertahap dan perlahan. Bagi kita, perubahan kecil bisa membawa dampak besar. Motto hidup kita adalah Liife is a marathon. Not a sprint.”

(Baca juga: 5 Aktor Cowok Korea ini Cocok jadi Atlet. Kamu Setuju?)

Hot Yoga/Bikram

Seperti kelas Bikram yang punya 26 pose yang berulang, kita juga sangat suka dengan rutinitas. Melakukan hal yang sama setiap hari membuat kita merasa nyaman. Tapi ini enggak berarti kita jadi stagnan dan enggak bertumbuh.

Kita menikmati setiap keringat yang keluar selama kelas Bikram dan kita selaly mensyukuri segala hal yang terjadi pada hari itu.