Yuk #IkutPemilu2019, Simak 6 Tips Jadi Pemilih Cerdas dan Aktif. Pemilih Pemula Wajib Tahu!

By Elizabeth Nada, Jumat, 26 Oktober 2018 | 08:20 WIB
Pemilu Serentak 2019 (foto : istock)

Topik mengenai Pemilihan Umum (Pemilu) memang sedang hangat dibicarakan, ya. Setiap kali nonton televisi ataupun membaca media online atau cetak, pasti paling enggak ada aja satu berita soal Pemilu. Tapi girls, sudah tahu belum kalau ada yang berbeda di Pemilu 2019 nanti?

Yup! Pemilu 2019 akan diadakan serentak, lho! Fyi, Pemilu Serentak 2019 maksudnya adalah pelaksanaan Pemilihan Umum yang menggabungkan pelaksanaan Pemilu Legislatif untuk memilih Anggota DPR, DPD dan DPRD dan Pemilu untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden.

Berdasarkan data yang ada, ternyata sebesar 7,4% dari total pemilih adalah pemilih pemula lho, yang berarti kita jadi salah satu didalamnya. Yeay! Asyik banget kan kita bisa jadi bagian dari Pesta Demokrasi di Negara ini dengan #IkutPemilu2019.

Adanya pemberitaan seputar Pemilu Serentak 2019 ini ternyata memberi efek kepada remaja seperti kita, lho. Ternyata banyak remaja yang semakin peduli dan excited menyambut Pemilu Serentak 2019 nanti. Seperti bagi salah satu pemilih pemula yang berhasil cewekbanget.id wawancarai dan membagikan pendapatnya mengenai Pemilu Serentak 2019 yang akan segera diselenggarakan.

“Aku antusias banget mau milih, soalnya ini pertama kali buat aku. Kalau soal pemilihan serentak yang berarti pemilu legislatif juga, aku belum tahu. Karena memang kurangnya informasi buat pemilih pemula seperti aku. Mungkin yang paling booming emang tentang yang pemilihan Presiden itu. Tapi aku pengin banget untuk ikut nyoblos dan milih, jadi mungkin aku harus cari tahu lebih banyak lagi, nih. Soalnya kan aku juga pemilih baru.” ujar Raissa Faranda, 18 tahun, mahasiswi semester 1 di SAE Institute Jakarta dan gitaris di Band Zirah.

Yup! Seperti yang Raissa rasakan, pentingnya informasi dan pemahaman lebih untuk para pemilih biar kita jadi pemilih yang cerdas dan aktif. Karena pemilih yang cerdas akan memilih pemimpin yang berkualitas, sehingga #PemilihBerdaulatNegaraKuat!

Nah, buat kita para pemilih, khususnya pemilih pemula seperti Raissa Faranda, ini dia 6 tips jadi pemilih yang cerdas dan aktif untuk #IkutPemilu2019 !

Pastikan nama kita sudah terdaftar di daftar pemilih tetap

“Waktu itu di grup keluarga ada yang kasih link website KPU untuk cek namaku sudah terdaftar jadi pemilih atau belum. Caranya simpel banget dan setelah aku coba, ternyata namaku sudah terdaftar. Jadi aman, deh!” ujar Raissa Faranda yang ditemui di daerah Ciledug.

Yup! Sebagai pemilih yang cerdas, kita wajib memastikan apakah nama kita sudah terdaftar sebagai Daftar Pemilih Tetap (DPT) atau belum, seperti yang Raissa lakukan. Caranya gampang kok, kita tinggal kunjungi www.lindungihakpilihmu.kpu.go.id, kemudian masukan Nomor Induk Kependudukan kita untuk mengecek nama kita terdaftar atau belum.

Selain lewat website, kita juga bisa mengecek nama kita sudah menjadi DPT untuk #IkutPemilu2019 atau belum dengan mengunjungi kelurahan tempat tinggal kita berada. Buat yang belum terdaftar, kita dapat melapor untuk dimasukan ke daftar pemilih hasil perbaikan (DPTHP). Jangan lupa, pastikan nama kita terdaftar sebelum tanggal 28 Oktober 2018 ya, girls!

Cari tahu informasi dan rekam jejak para kandidat

Setelah memastikan diri kita terdaftar sebagai pemilih, kita juga perlu mengetahui siapa saja calon kandidat yang akan kita pilih nantinya. Seperti peribahasa ‘Tak kenal maka tak sayang’, wajib bagi kita tahu tentang informasi dan sepak terjang calon kandidat yang akan kita pilih nantinya. Yup! Ini bisa jadi gambaran buat kita biar nantinya enggak salah milih, he-he.

Untuk #KenaliCalonmu, kita harus dapatkan informasi yang akurat dan terpercaya. Dimana kita bisa mengecek seluruh rekam jejak dan informasi kandidat yang kita butuhkan? Tenang enggak perlu bingung, kita bisa langsung kunjungi website infopemilu.kpu.go.id, yang berisi data-data dari tiap-tiap calon. Enggak cuma calon Presiden dan calon Wakil Presiden, tetapi juga calon anggota legislatif yang infonya mungkin jarang kita ketahui, girls.

Selain melihat data yang sudah ada di website KPU, enggak ada salahnya juga bila kamu mencari tahu rekam jejak calon wakil rakyat melalui media social mereka. Dari situ, bisa ketahuan deh apakah calon wakil rakyat tersebut pernah kena kasus atau masalah di masa lalu mereka.

Tahu syarat-syarat sebagai pemilih

Jadi pemilih yang cerdas dan aktif, berarti kita juga harus tahu apa saja syarat sebagai pemilih sehingga #PemilihBerdaulatNegaraKuat. Syarat yang paling utama adalah kita terdaftar sebagai pemilih, girls. Wajib dan jangan sampai terlewatkan, ya!

Nah, untuk terdaftar sebagai pemilih ada beberapa syarat yang wajib kita penuhi yaitu, kita sudah berusia 17 tahun pada hari pemungutan suara, tidak sedang terganggu jiwanya, tidak sedang dicabut hak pilihnya, mempunyai KTP elektronik, dan tidak sedang menjadi Anggota TNI/Polri. Buat info lebih lanjut, kita bisa lihat Peraturan KPU Nomor 11 Tahun 2018.

Pesta demokrasi enggak hanya bagi kita yang berada di dalam negeri. Buat kita yang berada dan tinggal di luar negeri juga wajib #IkutPemilu2019, dong. Syaratnya sebenarnya sama dengan kita yang memilih di dalam negeri, kita harus terdaftar sebagai pemilih di wilayah sesuai dengan domisili yang tertera dalam identitas. Namun buat kita yang di luar negeri, dokumen kependudukan dapat diganti dengan kepemilikan Passport. Info lebih lanjut tentang pemilih di luar negeri dapat kita lihat di Peraturan KPU Nomor 12 Tahun 2018.

Mengetahui tata cara pemilihan

Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai lembaga pelaksana Pemilu memang telah menetapkan tahapan pemilihan umum berdasarkan ketentuan Pasal 167 ayat 6 UU No. 7 Tahun 2017. Saat ini kita sudah memasuki masa kampanye yang akan berakhir di tanggal 13 April 2019, setelah itu kita akan memasuki masa tenang selama 3 hari yaitu tanggal 14 sampai 16 April 2019. Setelah masa tenang, kita diharapkan sudah menentukan pilihan kita, agar di tanggal 17 April 2019, kita sudah siap datang ke TPS (Tempat Pemungutan Suara) dan mencoblos.

Saat pemilhan nanti, kita akan diberikan 5 surat suara (untuk DKI Jakarta 4 surat suara) yang akan dibedakan berdasarkan warna, yaitu Surat Suara Presiden dan Wakil Presiden, Surat Suara Anggota DPR RI, Surat Suara Anggota DPD RI, Surat Suara Anggota DPRD Provinsi dan Surat Surat Anggota DPRD Kabupaten/Kota. Untuk selalu diingat, setelah memilih jangan lupa kita celupkan salah satu jari kita ke tinta berwarna sebagai bukti bahwa kita telah #IkutPemilu2019 ya! he-he.

Aktif mengikuti perkembangan informasi soal Pemilu 2019 melalui media sosial milik KPU

Sebagai generasi yang melek teknologi, kita memang banyak mencari informasi mengenai Pemilu 2019 lewat media sosial, ya! Tapi kita tetap harus berhati-hati girls, pastikan kita selalu mendapat informasi dari sumber yang terpercaya biar enggak terkena hoax atau berita bohong yang mungkin banget tersebar saat Pemilu.

Kita bisa mencari berbagai informasi maupun konten-konten menarik seputar Pemilu 2019 melalui media sosial milik KPU, yaitu lewat akun Instagram KPU (@KPU_RI), akun Facebook KPU (KPU Republik Indonesia), akun twitter (@KPU_ID) dan juga channel youtube (KPU RI). Pastinya bikin kita jadi tambah tahu dan semangat untuk #IkutPemilu2019 dan jadi #PemilihBerdaulatNegaraKuat.

Ajak orang-orang sekitar untuk menggunakan hak suaranya alias enggak golput

Tips terakhir yang enggak kalah penting adalah kita dapat turut serta mensukseskan Pemilu 2019 dengan cara sederhana yaitu ikut memberikan informasi seputar pemilu 2019 dari sumber yang terpercaya dan mengajak orang-orang disekitar kita untuk menggunakan hak suaranya alias enggak golput. Soalnya, golput itu enggak keren banget, girls! Sayangkan, padahal kita bisa ikut berkontribusi untuk kemajuan Indonesia 5 tahun mendatang.

Buat kita yang aktif di media sosial, kita bisa mulai mem-viralkan tagar #IkutPemilu2019 dan #PemilihBerdaulatNegaraKuat biar semakin banyak teman-teman kita yang mulai mencari tahu dan mendapatkan informasi tentang Pemilu 2019.

Ketua Badan Pengawas Pemilu, Abhan, SH. MH., mengingatkan kembali agar kaum muda enggak golput pada Pemilu Serentak nanti, karena suara dari kaum milenial ini sangat menentukan kemajuan bangsa ini ke depan.

“Karena mereka yang akan mengalami dan menghadapi masa depan Indonesia 5 tahun ke depan, maka mereka harus berkontribusi dengan cara ikut memilih dan saatnya adalah sekarang. Karena dalam 5 tahun ke depan, masa depan bangsa ini ada di pundak mereka tanggung jawabnya, jadi saatnya mereka berkontribusi adalah sekarang, dengan ikut memilih dan aktif melakukan pengawasan dan tidak golput,” terang Ketua Bawaslu.

“Pesan buat teman-teman semua, jangan golput, ya! Kedua, jangan lupa banyak-banyak sebarin informasi yang benar di sosmed soal pemilu 2019, jadi kita bisa sama-sama saling kasih informasi tentang Pemilu Serentak 2019 ini, dibanding ngepost hal lain yang enggak jelas.” tutup Raissa Faranda.

So, girls jangan lupa #IkutPemilu2019 dengan gunakan hak suaramu pada Pemilu Serentak 17 April 2019 nanti!