Cewekbanget.id - Karena padatnya aktivitas yang kita lakukan, terkadang melakukan keramas saat mandi jadi salah satu hal yang sangat memakan waktu sehingga sering kita abaikan.
Padahal kalau kita enggak keramas, rambut pasti akan terlihat lepek dan lusuh sehingga penampilan kita juga jadi enggak maksimal.
Tapi tenang saja, ada kok tips yang bisa kita lakukan untuk mengatasi rambut yang sebenarnya sudah saatnya dicuci, namun kita enggak punya waktu untuk keramas.
Jadi buat kamu yang malas keramas, lakukan 4 hal ini supaya rambut enggak terlihat lepek!
Baca Juga : Enggak Bakal Ketinggalan Zaman! Cobain 7 Gaya Rambut Ini, Girls!
Gunakan Dry Shampoo
Enggak sempat keramas karena bangun telat? Dry shampoo jawabannya!
Enggak perlu panik, karena dengan menyemprotkan dry shampoo ke bagian rambut yang lepek, gosok perlahan dan sisir, rambut kita bisa menjadi lebih bervolume dalam sekejap.
Baca Juga : 8 Mitos Rambut Vagina Ini Ternyata Palsu. Enggak Perlu Dipercaya!
Bedak Bayi
Selain dry shampoo, bedak bayi juga ampuh buat mengatasi rambut lepek. Caranya taburkan bedak bayi di kulit kepala yang berminyak.
Gosok dan ratakan secara perlahan. Bedak bayi dengan sendirinya akan menyerap minyak dan bye-bye rambut lepek!
Menata Rambut dengan Model Buns Hairstyle
Untuk yang berambut panjang, cara selanjutnya adalah cukup mengikat rambut dengan model buns hairstyle.
Model buns atau donat ini menjadi gaya andalan ketika rambut kita lagi enggak oke buat digerai.
Dan model yang simple ini juga bikin kita terlihat tetap menawan meskipun rambut lagi bad hair day. Yuk dicoba, girls!
Baca Juga : 5 Ide Gaya Rambut Ala Syifa Hadju yang Bikin Penampilan Makin Manis!
Pakai Bandana
Nah, bagi kita berambut pendek, bandana menjadi cara ampuh buat menutupi rambut lepek kita.
Cukup tarik poni dan tata dengan rapi menggunakan bandana yang agak besar. Rambut lepek kita langsung tertutupi deh!
(Candy Chandra)
(*)
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR