CewekBanget.ID - Sampah merupakan benda sisa yang sekiranya udah enggak bisa dipakai yang kemudian dibuang di tempat pembuangan.
Enggak semua sampah yang dibuang enggak berguna, lho. Nyatanya ada sebagian sampah yang bahkan masih memiliki nilai jual tinggi!
Salah satunya adalah sampah yang dihasilkan dari patung Budha Myanmar.
Bahkan sampah ini diklaim sebagai 'sampah' termahal di dunia, lho!
Menurut Myanmar Chinese News dilansir Intisari Online, meski Myanmar bukan negara kaya, tapi kemurahan hatinya melebihi negara-negara di dunia.
Baca Juga: 3 Dress Hijab Warna Orange yang Fresh dan Bikin Kita Jadi Pusat Perhatian di Hari Lebaran!
Sebagai negara agama Buddha, ada stupa megah yang hampir ada di setiap tempat di Myanmar.
Stupa Buddha ini sebagian besar terbuat dari emas murni yang berkilauan dan dipasang tanpa kecurigaan akan pencurian.
Di Myanmar, Buddha terkenal bernama Maha Muni adalah yang memiliki status tertinggi di Myanmar, diletakkan di Pagoda Shwedagon di Yangon.
Patung Buddha Maga Muni dihormati banget di sana, setiap hari ada banyak penyembah yang berdoa di depan patung Bhuddha ini.
Patung Buddha yang tertutup emas ini adalah salah satu yang menakjubkan.
Enggak cuma menakjubkan karena terbuat dari emas, namun sampah yang dihasilkan oleh patung Buddha Maha Muni juga menakjubkan.
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR