"Art Moments Jakarta merupakan wadah apresiasi seni rupa bagi masyarakat. Kami berusaha untuk menanamkan nilai-nilai toleransi yang akan ditampilkan lewat berbagai karya seni kontemporer dan modern," ujar Leo Silitonga.
Di Art Moments Jakarta 2020 mendatang, akan ada tour dengan pemandu untuk 2.000 pengunjung yang akan membantu kita dalam mempelajari dan mengapresiasi beragam karya seni yang ditampilkan.
Setelah membawa program diskusi seni tentang Seni Rupa Islam di pameran sebelumnya, Art Moments Jakarta 2020 berencana tetap mengusung nilai-nilai perdamaian, cinta, dan toleransi yang merupakan penghubung berbagai agama dalam proyek khusus bertajuk 'Spirituality in Art'.
Art Moments Jakarta 2020 akan merayakan 75 tahun Kemerdekaan Indonesia
Selain menyisipkan nilai toleransi beragama pada karya seni yang akan ditampilkan, Art Moments Jakarta juga akan tetap menampilkan karya seni rupa kontemporer terbaik yang dimiliki seniman Indonesia.
Karya-karya seni berkualitas dunia ini enggak cuma bisa dinikmati aja, tetapi bisa dibeli oleh pengunjung untuk dijadikan koleksi masing-masing, lho!
Art Moments Jakarta tahun ini aja udah seru banget ya, girls. Jadi makin enggak sabar buat melihat pameran di tahun 2020 mendatang!
Jangan sampai kelewatan Art Moments Jakarta tanggal 17-19 April 2020, ya! (*)
Baca Juga: Suka Keributan, Ini 3 Zodiak Cewek yang Suka Cari Masalah Sama Orang Lain. Ada Zodiakmu?
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR