2. Begadang
Walaupun banyak tugas di sekolah yang menumpuk tapi usahakan untuk menjaga waktu tidur ya, girls.
Apalagi kalau begadang cuma buat galau-galau enggak jelas atau nonton drama Korea berepisode-episode.
Kulit juga butuh istirahat karena seharian terpapar polusi, debu dan sinar ultraviolet.
Begadang malah membuat kulit jadi terlihat semakin kusam dan gelap.
Baca Juga: New Normal, Ini 5 Tips Aman Naik Ojek Online Selama Masa Transisi PSBB!
3. Enggak membersihkan wajah sebelum tidur
Walaupun kita mungkin cuma memakai bedak tipis ke sekolah atau enggak pakai makeup sama sekali, tapi kita tetap harus membersihkan wajah di penghujung hari!
Karena kotoran bukan cuma berasal dari makeup tapi juga debu dan keringat.
Kalau kita jarang membersihkan wajah sebelum tidur, maka kotoran-kotoran tersebut akan menutupi pori-pori sehingga menyebabkan jerawat!
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR