3. Redakan stres
Kondisi stres memang bisa jadi pemicu kita untuk menangis, tapi justru menurut sejumlah penelitian, menangis saat stres itulah yang akhirnya bantu meredakan stres tersebut.
Menangis melepaskan emosi negatif yang selama ini dirasakan dan dipendam dalam hati.
Makanya, setelah menangis perasaan kita biasanya akan menjadi lebih lega.
Baca Juga: Battle Essence Lokal Avoskin VS Wardah. Mana Lebih Bagus Buat Remaja?
4. Mengembalikan keseimbangan emosional
Enggak hanya saat sedih, kita juga menangis saat bahagia, takut, atau stres.
Berdasarkan hal itu, para peneliti di Yale University menyebutkan bahwa menangis dapat membantu mengembalikan keseimbangan emosional.
Ketika kita menangis karena sangat bahagia atau terlalu takut menghadapi sesuatu, hal itu merupakan mekanisme tubuh untuk menetralkan diri dari 'serangan' emosi yang kuat.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR