CewekBanget.ID - Enggak ada yang salah dengan punya rambut pendek. Bahkan belakangan ini rambut pendek memang jadi tren masa kini, lho!
Namun enggak bisa dimungkiri juga beberapa dari kita pengin kembali punya rambut panjang untuk mengubah penampilan kita, nih.
Mumpung kita masih enggak disarankan untuk pergi ke mana-mana karena pandemi Corona, yuk coba 5 trik mudah ini bikin rambut kita jadi cepat panjang!
Baca Juga: Ups, 5 Kebiasaan Sehari-hari Ini Bikin Rambut Kita Rontok & Tipis!
Jarang keramas
Sampo sendiri punya tujuan untuk membersihkan rambut dari segala macam kotoran.
Namun, untuk bisa berfungsi dengan baik, akhirnya sampo punya kandungan keras yang bisa menghilangkan juga minyak alami rambut.
Padahal, minyak alai tersebut sangat dibutuhkan rambut kita kalau pengin cepat panjang dan tetap sehat.
Jadi, sebisa mungkin keramas 2-3 kali sehari aja. Selain itu, pastikan hanya keramas menggunakan sampo tanpa kandungan sulfat yang bikin rambut jadi kering.
Jangan lupa juga hanya keramas di bagian kulit kepala, bukan batang rambut, ya!
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR