Ditambah lagi, desain tumit yang dibuat menjorok ke dalam pada bagian kaki depan membuat setiap langkah pengguna menjadi semakin presisi.
Selain itu, terdapat bagian yang berbahan reflektif pada sisi belakang sepatu yang dapat membantu pengguna untuk tetap terlihat saat berlari di tempat dengan kondisi cahaya rendah.
Fitur ini bakal berguna banget bagi kita yang gemar berolahraga pada sore menjelang malam hari.
Nah, khusus pada model sepatu untuk cewek, GEL-KAYANO 27 menambahkan lebih banyak foam untuk menambah kenyamanan berlari sekaligus menopang tulang panggul pelari sehingga pengguna menjadi lebih ringan bergerak.
Baca Juga: Mau Lari Saat Cuaca Panas? Persiapkan Hal Ini Supaya Aman dan Sehat!
Harga ASICS GEL-KAYANO 27
ASICS GEL-KAYANO 27 telah resmi hadir di Indonesia sejak tanggal 2 September 2020 dan dibanderol seharga 2,3 juta Rupiah.
Sepatu ini tersedia secara offline di gerai resmi ASICS Stores Grand Indonesia, Kota Kasablanka, PIM 2, Galaxy Mall 3 Surabaya, Pakuwon Mall Surabaya, Trans Studio Mall Bandung, serta kerja sama ekslusif dengan Planet Sports Asia di gerai PIM 1, Plaza Senayan, Senayan City, Grand Indonesia dan Tunjungan Plaza 6 Surabaya.
Enggak cuma di toko offline, ASICS juga menyediakan fitur chat and buy untuk pembelian online atau dapat melalui platform e-commerce di Planet Sports Asia.
Tertarik memiliki ASICS GEL-KAYANO 27?
(*)
Kisah Yessiow dan Samsung Merayakan Harmoni Dua Budaya Lewat Galaxy Wrap Melting Pot Nusantara x Hangul
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR