CewekBanget.ID - Kita yang menempuh pendidikan atau bekerja dari rumah selama pandemi COVID-19 pasti seenggaknya pernah mengalami keluhan nyeri leher dan sakit pinggang, nih.
Terkadang, tubuh masih terasa pegal-pegal walau sudah mendapatkan istirahat yang cukup, dengan salah satu pemicunya tentu saja akibat terlalu lama duduk saat beraktivitas dari rumah.
Pasalnya, ada peningkatan signifikan terkait cedera punggung, leher, dan pinggul, akibat duduk lebih lama dan lebih sedikit bergerak.
Demi mengatasi hal ini, ada cara sederhana yang bisa dilakukan setelah bangun tidur yaitu peregangan.
Beberapa gerakan peregangan dapat menghilangkan stres dan mengurangi rasa sakit akibat duduk terlalu lama.
Peregangan yang konsisten menawarkan banyak manfaat, termasuk peningkatan kinerja, pemulihan yang lebih cepat, serta penghilang stres dan rasa sakit.
Peregangan teratur walau dilakukan dalam waktu singkat, paling enggak lima menit, dapat memberikan perubahan besar.
Yuk, lakukan beberapa gerakan peregangan ini setelah bangun tidur supaya tubuh enggak gampang nyeri!
Baca Juga: 6 Kebiasaan di Pagi Hari Ini Keliru! Termasuk Gosok Gigi Sebelum Sarapan
Gerakan 'Open Book'
Latihan peregangan ini dapat 'membuka' tulang belakang dan bahu bagian depan, selain itu gerakan ini dapat meningkatkan mobilitas tulang belakang.
Peregangan ini bisa dilakukan di tempat tidur dengan berbaring pada salah satu sisi tubuh.
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR