Tentang Consent
Consent berarti persetujuan, umumnya berkaitan dengan aktivitas seksual.
Pasalnya, jika enggak memiliki consent, maka tindakan tersebut tergolong pelecehan atau kekerasan seksual.
Sesungguhnya, batas antara aktivitas dan kekerasan seksual itu ada pada consent.
Kira-kira, consent adalah persetujuan keterlibatan diri dalam situasi atau aktivitas seksual.
Consent harus dimiliki dari semua pihak yang terlibat dalam sebuah hubungan, bahkan antara suami dan istri sekalipun.
Baca Juga: Waspada, Ini 8 Tanda Kita Korban Kekerasan Emosional dalam Hubungan!
Jika salah satu pihak keberatan atau enggak memberikan persetujuan, bahkan enggak bisa memberikan persetujuan secara sadar seperti saat sedang mabuk atau tidur, maka pihak lain enggak boleh memaksakan aktivitas tersebut.
Aktivitas seksual hanya boleh dilakukan setelah pihak yang terlibat memberikan persetujuan terhadap aktivitas tersebut.
Masalah Kekerasan Seksual di Indonesia
Sayangnya, di Indonesia kekerasan seksual terjadi karena banyak orang enggak memahami consent.
Data riset global menunjukkan, anak-anak dan remaja yang memahami consent dapat menghindari dan menolak kekerasan serta pelecehan seksual dari orang lain.
Source | : | cnnindonesia.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR