CewekBanget.ID - Sedang merasa terjebak dengan pikiran-pikiran negatif yang menghantui, girls?
Yup! sebaiknya kita mulai mengurangi kebiasaan sering berpikiran negatif, ya.
Selain bikin kita jadi galau sama hal yang belum pasti, kebiasaan berpikiran negatif juga punya dampak buruk baik bagi diri kita.
Baca Juga: Bangun Pagi Malah Sakit Kepala? Bisa Jadi 9 Hal Ini Penyebabnya!
Jangan diabaikan, setidaknya ada 5 hal yang akan terjadi pada diri kita akibat selalu berpikiran negatif.
Apa saja dampak buruk karena sering berpikiran negatif?
Yuk simak ulasan 5 dampak buruk keseringan berpikir negatif yang sebaiknya eggak kita abaikan!
1. Menimbun racun bagi tubuh
Girls, tahu enggak sih pikiran negatif mampu membuat tubuh menghasilkan racun yang berpengaruh buruk bagi kesehatan kita, lho!
Selain mengganggu aktivitas, kerap memiliki pikiran negatif secara berlebihan juga membuat badan jadi sakit. Rugi banget, deh.
Baca Juga: Enggak Bisa Tenang, 4 Zodiak Cewek Ini Paling Gampang Panik!
2. Banyak yang terlewat dan waktu terasa terbuang sia-sia
Selain menimbun racun, pikiran negatif yang kita miliki membuat diri kita merasa banyak waktu yang terbuang sia-sia tanpa kita nikmati dengan baik! Duh.. rugi banget!
Kita jadi merasa banyak hal atau momen yang terlewat begitu saja, karena kita cuma 'sibuk' dengan pikiran negatif yang terus menghantui.
Sayang banget, kan?
3. Susah buat melangkah maju dan seakan 'jalan di tempat'
Berpikiran negatif terus-menerus membuat kita jadi stuck in the moment dan seakan-akan jalan di tempat.
Padahal sudah banyak rencana dan target-target yang ingin kita raih.
Tapi karena pikiran negatif yang menghantui, kita jadi susah optimis dan jadi enggak bersemangat.
Enggak mau dong, ketinggalan dari teman-teman hanya karena 'sibuk' sama pikiran negatif?
Baca Juga: Stunning! Nostalgia 4 Penampilan Princess Diana Kenakan Dress Merah, Yuk!
4. Tubuh lemas
Yup! Mental dan otak kita juga terbebani akibat diri kita yang terus-menerus terjebak dalam pikiran negatif.
Kalau sudah begitu, tubuh jadi lemas karena energi kita terserap habis.
Bisa-bisa kita justru jadi sakit karena daya tahan tubuh yang terus menurun.
Duh..enggak mau sampai itu terjadi, kan?
5. Perasaan jadi buruk
Terakhir, dampak buruk dari pikiran negatif adalah membuat kita lebih cepat kesal, marah bahkan depresi!
Kalau hal tersebut dibiarkan, perasaan kita jadi semakin buruk, semakin enggak produktif dan enggak melakukan apapun dengan baik, deh.
Jangan sampai itu terjadi, ya! Kekuatan pikiran juga punya peran yang penting, girls.
Baca Juga: Angkat Kisah Tentang Tunawicara, Ini Fakta Film 'Buku Harianku'!
Mulai sekarang tinggalkan kebiasaan berpikiran negatif yang berlebihan dan berlarut-larut ya, girls!
Stay positive dan semangat terus!
(*)
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR