CewekBanget.ID - Belum lama ini CewekBanget.id ngobrolin hal menarik bareng penyanyi yang multitalenta Kevin Hugo, salah satunya insecurities yang sering dialaminya. Penasaran? scroll ke bawah dan baca artikel lengkapnya ya!
Kevin Hugo ternyata sering merasa enggak percaya diri nih, girls.
Memiliki keinginan untuk bisa sukses dengan karyanya seperti musisi lainnya, membuat Kevin Hugo sering kali merasa ragu dan enggak percaya diri.
Baca Juga: Biar Awet, Ini Tips Merawat Buku yang Bisa Dicoba. Salah Satunya Perhatikan Posisi Penyimpanan!
"Makanya aku juga punya ketakutan tersendiri saat ngeluarin single A Letter To You," imbuh Kevin Hugo.
A Letter To You adalah sebuah lagu yang diciptakan Kevin Hugo tentang seseorang yang jatuh cinta tapi enggak berani mengungkapkannya.
Akhirnya lewat surat, orang tersebut menyampaikan perasaannya. Relate girls?
Kevin Hugo merilis lagu tersebut pada September 2020 lalu. Liriknya yang manis dengan alunan gitar yang lembut, emang cocok banget didengarkan saat jatuh cinta!
Baca Juga: Sekarang Spotify Bisa Ganti Gambar Playlist di HP, Lho! Gini Caranya!
Kamu lagi suka belanja online? Ternyata Kevin Hugo juga lagi ngalamin hal yang sama nih.
Dia mengakui selama pandemi sering punya waktu luang, akhirnya Kevin Hugo beberapa kali check out barang-barang yang berkaitan dengan otomotif di online shop.
Kevin Hugo juga pernah punya pengalaman lucu nih, yaitu salah dipanggil orang!
Saat menghadiri premiere film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI), seseorang menghampiri Kevin Hugo untuk foto bareng.
Tapi sebelum foto Kevin Hugo nanya dulu, "Aku siapa?". Lalu orang tersebut menjawab "Ardhito," akhirnya mereka berdua enggak jadi foto karena dia bukan orang yang dimaksud.
Kevin Hugo juga bercerita kalau dia pernah salah kostum saat pergi ke suatu acara pernikahan.
Baca Juga: Jackson dan Youngjae Merapat ke Sublime Artist Agency, Bakal Seagensi Lagi?
Karena dia pikir acaranya cukup santai jadi dia menggunakan setelan yang casual dan pakai kaos. Ternyata acaranya cukup formal.
"Waw... Mau di mobil aja, boleh enggak?" ungkap Kevin Hugo sambil tertawa.
Jangan sampai kelewatan obrolan seru lainnya! Yuk nonton video lengkapnya di sini!
(*)
Penulis | : | Novita Caesaria |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR