CewekBanget.ID - Kanker payudara termasuk sebagai kanker yang memiliki kemampuan untuk menyebar ke organ tubuh lainnya.
Akan tetapi, kecepatan menyebar setiap sel kanker berbeda-beda ya, girls.
Jadi, sulit untuk memberikan perkiraan kecepatan penyebaran kanker payudara karena setiap diagnosis kanker punya waktu yang berbeda.
Meski demikian, kita sebaiknya mengetahui faktor apa saja yang dapat memengaruhi penyebaran kanker payudara. Berikut faktor yang memengaruhinya!
Baca Juga: Yuk Lebih Aware, Kenali dan Waspadai Gejala Awal Kanker Payudara!
Faktor-Faktor yang Memengaruhi Penyebaran Kanker Payudara
Setiap jenis kanker payudara bervariasi berdasarkan kondisi individu dan subtipe.
Jenis kanker payudara yang berbeda juga memiliki kecepatan pertumbuhan yang berbeda pula.
Meski begitu, para ahli memahami bahwa beberapa jenis kanker payudara cenderung lebih agresif dan bergerak cepat.
Sementara itu jenis lainnya biasanya bergerak lebih lambat akibat sejumlah faktor berikut ini.
Subtipe Kanker Payudara
Penyebaran kanker payudara dapat dipengaruhi oleh subtipenya.
Secara umum, tumor triple-negatif dan HER2-positif cenderung tumbuh lebih cepat.
Sementara kanker payudara dengan reseptor hormon cenderung lebih lambat bergerak.
Tingkat Atau Stadium Kanker
Kanker payudara biasanya diberikan stadium dari 0 hingga IV untuk menunjukan tingkatan perkembangan penyakit tersebut.
Sebaliknya, kanker payudara invasif menandakan sel kanker berpotensi menyebar ke tempat lain.
Kanker yang telah memasuki stadium IV menandakan sel kanker telah menyebar ke organ lain.
Kanker yang telah menyebar ke bagian tubuh lain cenderung terus menyebar.
Baca Juga: Ketahui 5 Tipe Orang yang Berisiko Tinggi Terkena Kanker Payudara!
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR