CewekBanget.ID - Selangkangan yang menghitam memang salah satu masalah umum yang dialami para cewek, nih.
Ada banyak faktor yang membuat selangkangan kita jadi menghitam, seperti gesekan, kulit yang kering, kelebihan berat badan, terbakar sinar matahari, hingga ketidakseimbangan hormon.
Walaupun begitu, kita bisa gunakan 5 bahan alami ini untuk mencerahkan kembali selangkangan kita yang menghitam!
Baca Juga: 5 Hal Ini Bisa Menyebabkan Selangkangan Kita Jadi Menghitam!
Baking soda
Baking soda bisa menjadi pengganti scrub dan mencerahkan kembali selangkangan kita yang menghitam.
Kita tinggal ambil 2 sdm baking soda dan tambahkan dengan sedikit air. Pasta baking soda tersebut bisa kita aplikasikan langsung ke bagian selangkangan sambil sedikit digosok.
Setelah itu, biarkan selama 10 menit dan bilas dengan air bersih.
Perhatian! Jangan pakai cara ini kalau kita punya kulit yang sensitif, ya!
Kentang
Punya kandungan bleaching alami karena vitamin C di dalamnya, kentang memang pas banget untuk menghilangkan warna kehitaman pada selangkangan kita.
Caranya juga gampang. Kupas kentang dan parut hingga halus. Saring dan ambil sarinya untuk diaplikasikan ke bagian dalam paha kita.
Biarkan selama 20 menit hingga mengering, lalu bilas dengan air hangat.
Biar hasilnya maksimal, cara ini bisa kita lakukan 2 kali minggu.
Minyak kelapa dan jus lemon
Jus lemon memang salah satu bahan alami yang terkenal dengan kandungan bleaching-nya yang bisa mencerahkan kulit.
Belum lagi ada kandungan vitamin C dan juga bisa memulihkan kembali sel kulit yang rusak.
Tambahkan dengan minyak kelapa yang antibakteri, anti-iritasi, dan bisa melembapkan kulit selangkangan.
Campurkan minyak kelapa dan jus lemon hingga berbentuk pasta. Aplikasikan ke selangkangan, biarkan selama 10-15 menit, dan bilas dengan air dingin.
Cara ini hanya boleh digunakan sekali seminggu, ya!
Baca Juga: 5 Bahan Alami Ini Bisa Cepat Mencerahkan Bokong yang Menghitam
Oatmeal dan jus tomat
Oatmeal bisa jadi scrub yang menghilangkan sel kulit mati pada selangkangan, biar terlihat lebih cerah. Jus tomat sendiri mampu mencerahkan kulit kita, lho!
Ambil 2 sdm oatmeal tanpa gula dan tambahkan jus tomat secukupnya sampai campurannya berbentuk pasta.
Aplikasikan ke bagian dalam paha dan biarkan 20 menit hingga kering. Setelah itu, basahi sedikit dan gosok-gosok kurang lebih 5 menit dan bilas dengan air hangat.
Pemakaian 2-3 kali seminggu bakalan mempercepat proses pencerahan selangkangan kita.
Yogurt
Buat kita yang punya kulit sensitif, yogurt bisa jadi bahan alami pilihan kita untuk mencerahkan kembali selangkangan hitam kita.
Yogurt sendiri kaya akan lactic acid yang bisa mencerahkan kulit kita.
Kita tinggal aplikasikan yogurt ke bagian selangkangan, biarkan selama 15 menit, dan bilas dengan air hangat. Cara ini bisa kita lakukan 2 kali seminggu untuk hasil yang maksimal!
(*)
Baca Juga: Ketiak Lebih Putih dan Bersih Dengan 6 Cara Alami Berikut Ini!
Source | : | india.com,timesofindia.indiatimes.com |
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR