CewekBanget.ID - Selain makanan yang sehat, kita juga perlu tahu beberapa jenis makanan yang bisa cuma perpendek umur kita!
Enggak mau cepat mati kan, girls?
Maka dari itu, hindari beberapa jenis makanan ini yang cuma percepat kematian, ya!
Baca Juga: 5 Ide Gaya Hijab Segi Empat Anti Boring Buat Lebaran. Makin Modis!
Daging mentah
Daging memang disarankan untuk dimasak hingga benar-benar matang sebelum kita mengonsumsinya.
Tujuannya untuk membunuh cacing serta bakteri yang bisa membahayakan kesehatan tubuh.
Cacing-cacing serta bakteri pada daging mentah yang masuk ke tubuh kita bisa menjadi parasit.
Parasit tersebut akan memakan organ-organ tubuh sedikit demi sedikit.
Gurita hidup
Makanan yang populer di Korea Selatan ini biasanya disajikan bersama dengan mie dingin atau disantap dengan tambahan kecap asin.
Gurita hidup meskipun udah dipotong-potong akan bisa tetap bergerak.
Kalau enggak hati-hati memakannya, tentakel pada kaki gurita bisa sebabkan tersendak, sesak napas, hingga menyebabkan kematian!
Baca Juga: 7 Ide Gaya Lebaran Pakai Korean Ruffle Dress yang Manis dan Santun!
Biji Apel
Biji apel memang terkesan sepele dan enggak berbahaya. Padahal biji buah yang satu ini bisa mendatangkan bahaya bagi tubuh kita.
Biji apel mengandung amigladin dan mampu melepaskan suatu zat sianida saat bertemu dengan enzim pencernaan dalam tubuh.
Saat kita enggak sengaja menelan biji apel, kita bisa aja menderita keracunan yang bisa berujung pada kematian!
Ikan Fugu
Jenis ikan yang satu ini memang berbahaya banget bagi tubuh.
Karena ikan buntal jenis ini sebenarnya mengandung banyak racun yang bisa membunuh kita.
Tapi sayangnya, ikan fugu justru merupakan kuliner ekstrem yang digemari banget di Jepang.
Kalau penasaran pengin makan ikan fugu, harus di restoran yang udah punya sertifikat profesional. (*)
Baca Juga: Terjangkau, 4 Krim Pagi 20 Ribuan Ini Aman Buat Kulit Berjerawat!
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR