CewekBanget.ID - Kalau ngomongin soal uang, apakah kamu termasuk orang yang boros atau bisa mengatur keuangan dengan baik, girls?
Namun kalau kamu termasuk ke dalam 4 zodiak ini, enggak bisa dimungkiri kalau kita pasti orang yang boros dan dikenal sulit banget mengatur keuangan, deh!
Namun kalau kita termasuk ke dalam 4 zodiak ini, ada saran keuangan yang bisa menekan pengeluaran kita, lho!
Yuk cari tahu 4 zodiak terboros dan cara mengatasinya biar kita bisa lebih pintar atur keuangan!
Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini, 21 Mei 2021: Sagittarius Belajar Ikhlas, Ya!
SAGITTARIUS
Karena jiwa petualangnya, uang Sagittarius selalu habis buat jalan-jalan dan liburan terus, deh!
Buat Sagittarius, uang memang bisa dicari, tapi pengalaman satu seumur hidup harus dicari sekarang juga dan enggak boleh ditunda, berapapun uang yang diperlukan.
Kita memang enggak bisa menekan keinginan kita buat jalan-jalan dan liburan, tapi setidaknya belanjalah yang pintar, Sagittarius.
Ambil waktu lebih untuk cari diskon dan liburan saat off season, biar harga yang ditawarkan jauh lebih rendah.
PISCES
Soal uang, Pisces sebenarnya enggak begitu peduli. Bahkan uangnya habis buat menyenangkan orang lain aja, bukan untuk diri sendiri.
Pisces merasa uang yang diterimanya wajib dihabiskan buat orang tersayang biar bisa bahagia sepenuhnya.
Namun yang jadi masalah, Pisces bakalan punya tabungan yang sangat sedikit buat dirinya sendiri.
Untuk mengakalinya, Pisces pas banget berinvestasi di perusahaan yang menolong orang lain, sehingga uangnya berbunga dan Pisces juga merasa lebih berguna buat orang lain.
Baca Juga: Virgo dan Scorpio Suka Matematika, Intip Pelajaran Favorit Tiap Zodiak!
AQUARIUS
Aquarius adalah orang yang gampang banget mengeluarkan uang untuk sesuatu yang baru dan kekinian.
Aquarius enggak pengin ketinggalan zaman dan pengin selalu in trend, deh.
Namun kalau ngikutin tren terus, kapan bisa nabung?
Biar uang enggak habis terus, Aquarius wajib sadar kalau masa depan itu penting banget.
Begitu terima uang, Aquarius harus paksa diri sendiri menabung terlebih dahulu, baru setelah itu boleh belanja.
LEO
Leo kelihatannya sih hati-hati banget saat akan mengeluarkan uang, tapi kenyataannya enggak begitu, lho!
Kalau urusan hadiah buat dirinya sendiri, Leo bakalan boros banget dan membelikan sesuatu yang sangat mahal dan mewah.
Leo percaya mengeluarkan banyak uang untuk hadiah adalah sesuatu yang terbaik, karena Leo merasa dirinya pantas mendapatkannya.
Nah, biar Leo enggak selalu boros buat membelikan hadiah mahal untuk diri sendiri, pastikan hanya fokus pada hal yang kita inginkan, ya.
Misalnya kita suka banget pakai aksesoris bagus, jadi kita boleh mengeluarkan uang untuk membeli aksesoris, tapi tekan budget serendah-rendahnya untuk beli sepatu, tas, ataupun baju.
Dengan begitu, uang kita enggak bakalan langsung habis ludes, deh!
(*)
Baca Juga: Termasuk Tipe Zodiak yang Hemat, 4 Zodiak Ini Juga Jago Atur Keuangan!
Source | : | YourTango,Insider |
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR