Banyak minum air putih sangat bagus untuk kesehatan tubuh kita, lho.
Makan buah sehabis makan siang
Setelah makan siang, jangan lupa untuk makan makanan penutup dengan makan buah.
Biasanya, Dinda Kirana akan makan buah jeruk, apel atau buah naga.
Dinda Kirana menyarankan agar kita hanya mengonsumsi satu buah saja dalam sekali makan.
Ngemil buah-buahan
Saat sedang iseng dan pengin mengunyah sesuatu, jangan pernah makan snack.
Dinda Kirana menyarankan kita untuk nyemil buah-buahan.
Waktu nyemil ini juga sangat diperhatikan Dinda Kirana, lho.
Dinda Kirana hanya akan makan cemilan buahnya dijam 3 sore dan 10 malam saja.
Baca Juga: PPKM Bikin Berat Badan Naik? Tanpa Diet, Atasi Pakai 5 Cara Sepele Ini
Makan malam pakai ayam atau ikan dengan sayuran
Saat makan malam, Dinda Kirana memilih untuk makan pakai ayam atau ikan yang didampingi dengan sayuran.
Dinda Kirana menyarankan untuk makan makanan tersebut tanpa minyak.
Artinya, kita bisa mengolahnya selain digoreng.
(*)
Penulis | : | Monika Perangin |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR