4. Sudah punya pengalaman yang mumpuni
Seperti yang udah disebutkan di atas, program ini mengharuskan kita untuk melakukan praktik lebih banyak daripada belajar teori.
Enggak heran deh kalau lulusan program vokasi rata-rata udah memiliki pengalaman yang mumpuni sebelum melamar pekerjaan di tempat yang diinginkan.
Pengalaman yang didapatkan saat praktik magang pastinya berguna banget untuk upgrade CV kita biar dilirik sama perusahaan.
Karena udah dibekali dengan ilmu dan pengalaman ketika kuliah, saat lulus pun kita enggak membutuhkan waktu yang lama untuk mencari kerja.
Bahkan ketika kita magang dan kinerja kita dinilai baik, enggak menutup kemungkinan kita bakal dipanggil untuk jadi karyawan di tempat magang tersebut setelah lulus nanti karena dirasa kompeten!
5. Menguasai hard skill dan soft skill
Sudah pernah 'terjun' langsung di lapangan saat magang, para lulusan vokasi pun enggak cuma dibekali dengan hard skill yang sesuai dengan job desk tapi juga soft skill untuk menunjang karier.
Bisa dikatakan kalau program link and match vokasi akan menghadirkan lulusan-lulusan kompeten dengan berbagai kemampuan dan keterampilan yang dibutuhkan di industri.
Kalau kompeten, dijamin enggak bakal ada waktu untuk menganggur setelah lulus, deh! (*)
Baca Juga: 5 Cara #Girls4TheFuture Biar Percaya Diri Berbicara Bahasa Inggris!
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR