Menenangkan Kulit
Membiarkan uap menerpa wajah kita akan memberikan sensasi menenangkan.
Makanya, rasanya stres langsung hilang saat kita melakukan mandi uap atau melakukan steaming wajah.
Kulit dan mood kita juga ikut menjadi tenang, deh!
Baca Juga: 4 Rekomendasi Skincare Malam untuk Sembuhkan Jerawat Secepat Kilat!
Menghidrasi Kulit
Steaming wajah mampu menghidrasi kulit, serta menghasilkan kulit yang halus dan meningkatkan rona alami wajah.
Namun sebaliknya, melansir dari Medical News Today, American Academy of Dermatology (AAD) enggak menyebut steaming wajah sebagai bagian dari perawatan kulit kering.
Jadi kita yang memiliki kulit kering direkomendasikan menutup pintu kamar mandi saat mandi dengan air hangat.
Trik kecil ini bisa mengunci uap air sehingga bisa melembapkan kulit.
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR