CewekBanget.ID - Pernah enggak sih, girls? Enggak ada angin, enggak ada hujan tiba-tiba batuk gitu aja padahal kita lagi enggak sakit?
Hal ini mungkin membuat kita bertanya-tanya, kira-kira apa yang menyebabkan batuk yang tiba-tiba tersebut?
Melansir Healthline, batuk sebenarnya tindakan refleks umum yang membersihkan tenggorokan dari lendir atau iritasi asing.
Setiap orang batuk untuk membersihkan tenggorokan, namun sejumlah kondisi dapat menyebabkan batuk lebih sering.
Penasaran apa aja yang bisa jadi penyebab kita batuk tiba-tiba? Langsung kepoin di bawah ini, yuk, simak:
Seperti yang udah disebutkan di atas, kalau batuk merupakan tindakan refleks untuk membersihkan tenggorokan.
Ketika saluran udara tersumbat oleh lendir atau partikel asing seperti asap atau debu, batuk adalah reaksi refleks yang berusaha membersihkan partikel tersebut dan membuat pernapasanjadi lebih mudah.
Biasanya batuk jenis ini relatif jarang terjadi, tetapi batuk akan meningkat seiring dengan paparan bahan iritan seperti asap.
Baca Juga: 5 Gejala Batuk yang Disebabkan Oleh Penyakit Jantung, Perhatikan
Penyebab batuk yang paling umum adalah infeksi saluran pernapasan, seperti pilek atau flu.
Infeksi saluran pernapasan biasanya disebabkan oleh virus dan dapat berlangsung dari beberapa hari hingga seminggu.
Infeksi yang disebabkan oleh flu mungkin membutuhkan waktu lebih lama untuk sembuh dan terkadang memerlukan antibiotik.
Penyebab umum batuk pada anak kecil bisa jadi asma.
Biasanya, batuk asma melibatkan mengi, sehingga mudah untuk diidentifikasi.
Eksaserbasi asma harus mendapat pengobatan menggunakan inhaler.
Ada kemungkinan bagi anak-anak untuk keluar dari asma seiring bertambahnya usia.
Baca Juga: 5 Tanda Kesehatan Paru-paru Terganggu, Jika Sering Batuk Harus Waspada
Merokok juga bisa menyebabkan batuk.
Batuk yang disebabkan oleh rokok hampir selalu merupakan batuk kronis dengan suara yang khas.
Ini sering dikenal sebagai batuk perokok.
Beberapa obat akan menyebabkan batuk, meskipun ini umumnya merupakan efek samping yang jarang terjadi.
Angiotensin-converting enzyme (ACE) inhibitor, yang biasa digunakan untuk mengobati tekanan darah tinggi dan kondisi jantung, dapat menyebabkan batuk.
Dua jenis obat yang umum menyebabkan batuk adalah: Zestril (lisinopril) Vasotec (enalapril).
Namun, batuk akan berhenti ketika obat dihentikan.
Batuk yang berlangsung kurang dari tiga minggu adalah batuk akut.
Sebagian besar episode batuk akan hilang atau setidaknya membaik secara signifikan dalam waktu dua minggu.
Kalau batuk berlangsung antara tiga dan delapan minggu, membaik pada akhir periode itu, itu dianggap batuk subakut.
Batuk terus-menerus yang berlangsung lebih dari delapan minggu adalah batuk kronis.
Kita harus segera menemui dokter kalau kita mengalami batuk darah atau batuk "menggonggong".
Karena bisa jadi ini merupakan indikasi yang lebih serius ya, girls!
Baca Juga: 3 Gerakan Yoga yang Bisa Untuk Meredakan Batuk dan Pilek Secara Instan
(*)
Baca Juga: Batuk dan Pilek Enggak Kunjung Sembuh? Bisa Jadi Tanda 5 Hal Ini!
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Dok Grid |
Editor | : | optimization |
KOMENTAR